Mohon tunggu...
KKN DESA KALIREJO
KKN DESA KALIREJO Mohon Tunggu... Mahasiswa - MAHASISWA

POSKO 7 DESA KALIREJO

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

KKN Reguler 82 Posko 7 UIN Walisongo Semarang Adakan Sosialisasi dan Pelatihan SPT Tahunan Orang Pribadi ASN/PPPK di Desa kalirejo

30 Mei 2024   15:56 Diperbarui: 30 Mei 2024   16:29 161
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosialisai SPT di SDN 1 Kalirejo (Dokumentasi pribadi)

Kolaborasi Relawan Pajak dan Tax Center UIN Walisongo Semarang menghadirkan kegiatan berupa Sosialisasi dan Pelatihan Pengisian SPT Tahunan Orang Pribadi ASN/PPPK dimana kegiatan ini ditujukan untuk guru di SDN 1 dan SDN 2 Kalirejo yang telah dilaksanakan pada senin-Selasa, (27-28/05/2024). Kegiatan ini merupakan program kerja dari Mahasiswa KKN Reguler 82 Posko 7 UIN Walisongo Semarang yang bertujuan untuk mengedukasi dan membantu wajib pajak khususnya Bagi Guru di desa Kalirejo dalam melaporkan SPT Tahunannya.

Kegiatan ini, diawali dengan sosialisasi dan pelatihan SPT orang Pribadi di SDN 2 Kalirejo pada Senin, (27/05/2024). materi pengisian SPT di sampaikan oleh mahasiswa KKN UIN Walisongo yaitu P. Ayu Prajayanti yang merupakan Relawan Pajak dan Pengurus Tax Center UIN Walisongo Semarang.

SosiaIisasi dan Pelatihan SPT OP di SDN 1 Kalirejo  (Dokumentasi pribadi)
SosiaIisasi dan Pelatihan SPT OP di SDN 1 Kalirejo  (Dokumentasi pribadi)

Sedangkan di SDN 2 Kalirejo diadakan esok harinya pada Selasa, (28/05/2024). Materi Sosialisasi di sampaikan oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) posko 7 yaitu Naili Saadah.

Penyerahan Sertifikat kepada Pemateri (Dokumentasi pribadi)
Penyerahan Sertifikat kepada Pemateri (Dokumentasi pribadi)

Adapun kendala para guru dalam melaporkan SPT tahunan yaitu:

1. Terjadi kurang bayar

 Relawan Pajak menjelaskan dan memberi solusi apa saja yang perlu dilakukan dan diperhatikan ketika terjadi kurang bayar

2.  Tidak Tahu memasukan penghasilan tambahan (Honorarium)

 Relawan pajak menjelaskan terkait penempatan penghasilan tambahan pada bagian PPh Final.

3. Lupa Password

Relawan Pajak membantu wajib pajak untuk mereset password dengan menggunakan Nomor EFIN

4. Belum pernah Lapor

Relawan pajak mengedukasi untuk wajib melaporkan SPT Tahunannya, dan Jika Belum Pernah Lapor harus aktivasi Akun DjP online terlebih dahulu serta menjelaskan alur untuk mengaktifkan nya.

Sosialisai SPT di SDN 1 Kalirejo (Dokumentasi pribadi)
Sosialisai SPT di SDN 1 Kalirejo (Dokumentasi pribadi)

Harapan diadakannya kegiatan sosialisasi dan pelatihan pengisian SPT tahunan orang pribadi ASN/K3 yaitu wajib pajak makin patuh akan kewajibannya untuk melaporkan pajaknya tepat waktu, wajib pajak bisa melaporkan SPT Tahunan sendiri secara online, serta menjadi bentuk pengabdian mahasiswa kepada negara Indonesia dalam membantu meningkatkan pendapatan negara.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun