Mohon tunggu...
KKN DesaBelung
KKN DesaBelung Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

KKN desa belung dibuat untuk melaksanakan program kkn mahasiswa universitas negeri malang yang nantinya bisa bermanfaat bagi desa belung

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN UM Bersama dengan Karang Taruna serta Warga Desa Belung Melaksanakan Kegiatan Sosial di Desa Belung

19 Juli 2022   16:50 Diperbarui: 19 Juli 2022   17:04 166
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
proses penyemprotan obat pada rumput rumput makam (Dokpri)

Malang, Juli 2022.  Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan bentuk pengabdian masyarakat yang di lakukan oleh para mahasiswa, baik dalam bentuk penyaluran ilmu yang bermanfaat maupun tenaga. Universitas Negeri Malang merupakan salah satu perguruan tinggi negeri yang rutin mengirimkan mahasiswanya ke desa-desa untuk melaksanakan KKN. 

Salah satu desa yang menjadi tempat mahasiswa KKN adalah Desa Belung yang berada di kabupaten Malang kecamatan Poncokusumo. Maksud dari kegiatan KKN ini adalah untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa agar lebih memahami realitas kehidupan masyarakat dengan berbagai masalahnya. Bagi warga desa kegiatan KKN ini dapat memberikan bantuan tenaga serta pemikiran yang berguna bagi kemajuan desa. Sejumlah sebelas mahasiswa yang dikirim oleh Universitas Negeri Malang untuk melaksanakan kegiatan KKN di desa belung.

pengisian tangki obat untuk disemprotkan pada rumput  (Dokpri)
pengisian tangki obat untuk disemprotkan pada rumput  (Dokpri)

Dalam pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata yang dilakukan oleh mahasiswa KKN UM desa Belung bertepatan dengan hari raya ied atau idul adha, adalah sebuah kebiasaan dan tradisi bagi masyarakat muslim untuk berziarah ke makam orang tua, saudara atau saudarinya pada hari raya idul adha hal tersebut tidak terkecuali dengan masyarakat warga desa Belung, biasanya masyarakat warga desa Belung beramai-ramai melaksanakan ziarah kubur ke makam setelah pelaksanaan sholat idul adha selesai dilaksanakan. Dalam rangka tersebut mahasiswa KKN UM bersama dengan pemuda Karang Taruna desa Belung mengadakan kegiatan kerja bakti yaitu pembersihan sekaligus penyemprotan di Makam Muslim desa Belung.

proses penyemprotan obat pada rumput rumput makam (Dokpri)
proses penyemprotan obat pada rumput rumput makam (Dokpri)

Tujuan dari diadakannya program kerja Kerja Bakti, Pembersihan dan Penyemprotan Makam Muslim Desa Belung Bersama Warga Desa dan Karang Taruna Desa Belung Kecamatan Poncokusumo Kabupaten Malang adalah sebagai berikut:

1.Untuk merawat dan menjaga kebersihan makam agar para peziarah dapat melakukan kegiatannya dengan nyaman.

2.Menjalin tali silaturahmi antar warga desa dengan mahasiswa KKN.

3.Untuk menambah pengalaman dalam merawat dan membersihkan makam.

4.Untuk meningkatkan iman dan taqwa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun