Mohon tunggu...
KKN MBKM UNEJ PERIODE II
KKN MBKM UNEJ PERIODE II Mohon Tunggu... Editor - UNIVERSITAS JEMBER

KKN TEMATIK MBKM UMD UNEJ PERIODE II 2022

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengadaan Lomba Mewarnai Ta' Buthaan di SDN 03 Arjasa sebagai Bentuk Pengenalan Potensi Desa Wisata Arjasa

13 Desember 2022   15:07 Diperbarui: 13 Desember 2022   15:29 295
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada hari Jum'at, 25 November 2022 kami mahasiswa KKN MBKM UMD PERIODE II mengadakan lomba mewarnai di SD Negeri 03 Arjasa. Pengadaan lomba ini bertujuan untuk mengenalkan potensi yang ada di desa wisata Arjasa. Lomba ini diikuti oleh siswa kelas 4, kelas 5 dan kelas 6. 

Pelaksanaan lomba mewarnai ini bertepatan dengan hari guru. Jadi, kami harap kegiatan yang kami laksanaan dapat memeriahkan hari guru tersebut. Untuk tema lomba mewarnai kali ini kami sepakat untuk membuat sketsa Ta'Bhuta an sebagai gambar awal yang akan di warnai. Alasan kami membuat sketsa Ta'Bhuta an ini karena Ta Bhuta'an adalah salah satu kesenian yang ada di desa Arjasa.

Dokpri
Dokpri

Sebelum kegaiatan dimulai semua guru dan siswa berkumpul di halaman untuk melaksanakan upacara dalam rangka memperingati hari guru. Kami selaku mahasiswa KKN juga turut mengikuti upacara tersebut sekaligus memperkenalkan diri dan menginformasikan bagaimana mekanisme pelaksaan lomba. Kegiatan tersebut di awali dengan sambutan kepala sekolah yaitu Ibu Sulistyowati dan sambutan oleh saudara Iqbal Kurriana Putra selaku koordinasi desa serta dilanjutkan dengan menyanyikan hymne guru. Upacara tersebut berjalan dengan khidmat.

Dokpri
Dokpri

Setelah upacara selesai dilanjutkan dengan senam bersama. Senam ini diikuti oleh semua siswa mulai dari siswa kelas 1 sampai dengan siswa kelas 6. Kami sangat berterima kasih kepada guru SDN 03 Arjasa karena turut membantu mengkoordinasikan siswa selama kegiatan senam berlangsung. Setelah kegiatan senam berlangsung semua siswa diperkenankan untuk memasuki kelas masing-masing dan mempersiapkan diri.

Dokpri
Dokpri

Pengerjaan lomba mewarnai berlangsung selama 90 menit. Dimulai dari pukul 08.00 WIB sampai pukul 09.30 WIB. Semua siswa sangat ber antusias dan bersungguh-sungguh dalam mengerjakan karya mereka. Sembari menunggu hasil pengerjaan para siswa kami selaku mahasiwa KKN juga mempersiapkan konsumsi yang akan dibagikan.

Dokpri
Dokpri

Setelah selesai pengerjaan, semua karya dikumpulkan menjadi satu dan kami melakukan penjurian terhadap setiap karya. Dari penjurian tersebut kita mendapatkan pemenang untuk masing-masing juara 1, juara 2, dan juara 3. Juara 1 diraih oleh siswa kelas 6, Juara 2 diraih oleh siswa kelas 5, dan juara 3 diraih oleh siswa kelas 4. Sembari melakukukan penjurian kita juga memberikan quiz di masing-masing kelas. Quiz tersebut juga membahas seputar potensi yang ada di desa adat wisata Arjasa. Bagi siswa yang dapat menjawab quiz secara cepat juga mendapat hadiah tersendiri sebagai bentuk apresiasi.

Dokpri
Dokpri

Dokpri
Dokpri

Dokpri
Dokpri

Kami harap kegiatan yang telah kami laksanakan di SDN 03 Arjasa dapat menumbuhkan semangat bagi para siswa dan menambah pengetahuan siswa dalam mempelajari kesenian dan peninggalan-peninggalan sejarah yang ada di desa adat wisata Arjasa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun