Mohon tunggu...
KKN Kalibagor
KKN Kalibagor Mohon Tunggu... Editor - Editor

Sebagai editor saya harus lebih mengenal dunia dan lebih berfikiran terbuka

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Wujudkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di Lingkungan Sekolah Bersama Mahasiswa KKN UNEJ 425

12 Agustus 2022   00:36 Diperbarui: 12 Agustus 2022   00:41 364
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Sosialisasi di MTs Tahsinul Akhlaq/dokpri

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat atau PHBS perlu digencarkan baik di lingkungan rumah, masyarakat, dan di sekolah. Menurut Kemendikbud (2021), PHBS sendiri merupakan semua perilaku kesehatan yang dilakukan atas kesadaran sehingga anggota keluarga atau keluarga dapat menolong dirinya sendiri di bidang kesehatan dan berperan aktif dalam kegiatan-kegiatan kesehatan di masyarakat. 

Kami mahasiswa KKN 425 melakukan kegiatan sosialisasi di lingkungan sekolah dengan mendatangi MTs Tahsinul Akhlaq, SDN 1 Kalibagor dan SDN 2 Kalibagor. (4/8), MTs Tahsinul Akhlaq menjadi sekolah pertama yang kita datangin untuk dilakukan sosialisasi. Sosialisasi mengangkat pola hidup sehat mulai dari mencuci tangan pakai sabun, memakai masker, buang sampah pada tempatnya, menjaga kebersihan toilet dan kamar mandi, melakukan olahraga, dan mengonsumsi makanan sehat dan bergizi. 

Tingkat SMP atau MTs ini kami menambahkan sosialisasi mengenai bahaya NAPZA dan bahaya merokok dimana remaja diusia tersebut mulai memasuki fase kenakalan remaja di sekolah. Rokok menjadi kenakalan yang sering dilakukan oleh remaja, dimana sebenarnya rokok banyak mengandung bahan-bahan kimia berbahaya mulai dari Tar, Nikotin, dan Karbon monoksida. Pengertian rokok yaitu salah satu zat adiktif yang mengakibatkan bahaya kesehatan bagi diri sendiri maupun sekitarnya. 

Oleh karena itu, kami Mahasiswa KKN 425 memberikan edukasi mengenai bahaya rokok dimulai dari pencegahan, dampak negatif merokok, cara mengurangi dan menghentikan kebiasaan merokok, serta manfaat berhenti merokok. NAPZA juga menjadi topik lain yang dibahas dalam sosialisasi di MTs. 

NAPZA merupakan bahan/zat/obat yang bila masuk ke dalam tubuh manusia akan mempengaruhi serta menyebabkan gangguan kesehatan fisik, psikis, dan fungsi sosial penggunannya karena terjadi kebiasaan, ketagihan, dan ketergantungan. Topik tersebut penting untuk diedukasi sebab dampak penggunaan NAPZA ini sangat merusak generasi penerus bangsa.

Foto: Sosialisasi di MTs Tahsinul Akhlaq/dokpri
Foto: Sosialisasi di MTs Tahsinul Akhlaq/dokpri

Foto: Sosialisasi di SDN 2 Kalibagor/dokpri
Foto: Sosialisasi di SDN 2 Kalibagor/dokpri
Pada keesokan harinya (5/8), kami melanjutkan sosialisasi ke SDN 2 Kalibagor. Materi yang kami berikan kepada adik-adik SDN 2 Kalibagor mengenai PHBS di sekolah yang penting dilakukan oleh anak-anak di masa pandemi sekarang. 

Antusias yang diberikan adik-adik mengenai materi tersebut dipraktekan dengan menerapkan cuci tangan, membuang sampah pada tempatnya dan menjaga kebersihan kelas. Di SD ini kami juga turut membantu pembuatan pupuk kompos sebagai salah satu penerapan program kurikulum baru.

Foto: Sosialisasi Di SDN 1 Kalibagor/dokpri
Foto: Sosialisasi Di SDN 1 Kalibagor/dokpri

Pada Senin (8/8) kegiatan akhir sosialisasi PHBS dilakukan di SDN 1 Kalibagor. Kegiatan ini menyasar pada siswa kelas 4,5 dan 6 dimana topik yang diangkat juga berkaitan dengan bahaya rokok. Sosialisasi PHBS yang kami lakukan mendapat antusias yang sama tingginya seperti di SD sebelumnya. 

Siswa mampu memahami dan mempraktekkan perilaku hidup bersih dan sehat di kesehariannya. "kalian pakai metode apa sih ke anak-anak, kok bisa se-antusias itu?" ucap Pak Wiji selaku tenaga pengajar di SDN 2 Kalibagor. Para Guru menilai jika sosialisasi yang dilakukan tepat sasaran dan memberikan dampak positif kepada anak.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun