Mohon tunggu...
KKN 84 UNEJ Desa Jetis
KKN 84 UNEJ Desa Jetis Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Jember

Mahsasiswa KKN UMD 84 Universitas Jember

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Generasi Muda Peduli Lingkungan: Mahasiswa KKN UMD 84 Universitas Jember Gelar Sosialisasi di Tiga SD Jetis

24 Juli 2024   16:40 Diperbarui: 26 Juli 2024   18:55 159
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar : Tim PDD KKN 84 Jetis

Jetis, 23 Juli 2024 - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UMD  Universitas Jember menyelenggarakan kegiatan sosialisasi pengelolaan sampah plastik di tiga sekolah dasar di Desa Jetis. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran lingkungan di kalangan siswa SD di Desa Jetis. Sosialisasi ini diawali dengan pemaparan materi, pelatihan, dan praktik langsung pengelolaan sampah plastik.

Kegiatan sosialisasi ini berlangsung di SDN Jetis 01, SDN Jetis 02, dan SDN Jetis 03 dengan peserta siswa kelas 4 hingga kelas 6. Acara dimulai dengan pemaparan materi mengenai pentingnya mengurangi, mengelola, dan mendaur ulang sampah plastik. Para siswa diberikan pengetahuan tentang jenis-jenis sampah plastik dan dampak buruknya terhadap lingkungan.

sumber gambar : Tim PDD KKN 84 Jetis
sumber gambar : Tim PDD KKN 84 Jetis

sumber gambar : Tim PDD KKN 84 Jetis
sumber gambar : Tim PDD KKN 84 Jetis

Setelah sesi pemaparan, dilanjutkan dengan pelatihan dan praktik langsung pembuatan ecobrick, yakni botol plastik yang diisi dengan sampah plastik untuk dijadikan bahan kreasi ramah lingkungan. Siswa-siswa dengan antusias mengikuti setiap langkah yang diajarkan oleh para mahasiswa KKN Universitas Jember.

Selain sesi edukasi dan pelatihan, acara juga diisi dengan berbagai game untuk menarik perhatian siswa dan menciptakan suasana yang lebih menyenangkan. Game-game tersebut diadakan untuk menguji pengetahuan siswa tentang pengelolaan sampah plastik dan menyediakan hadiah untuk menambah semangat siswa dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun