Tindakan tersebut memberikan dampak positif bagi para pelaku UMKM di Desa Banjarejo. Mereka mulai merasakan peningkatan kunjungan dan permintaan dari pelanggan, baik yang sudah dikenal sebelumnya maupun yang baru ditemukan melalui Google Maps. Selain itu, digitalisasi ini juga membantu memperkuat identitas Desa Banjarejo sebagai destinasi kuliner yang menarik, sehingga berdampak positif pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat. Upaya mahasiswa KKN MIT 16 UIN Walisongo dalam mendorong digitalisasi UMKM di Desa Banjarejo melalui pemasangan Google Maps menjadi contoh nyata tentang bagaimana generasi muda dapat berkontribusi secara positif dalam memajukan ekonomi lokal. Semangat kolaborasi, inovasi, dan semangat pengabdian mereka menjadi cambuk bagi masyarakat desa lainnya untuk merangkul teknologi sebagai alat untuk mencapai kemajuan dan kesejahteraan bersama.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H