Pada tanggal 02 Februari 2023 pada pukul 13.00 dan selesai pada pukul 15.15 mahasiswa
KKN-T Kelompok 62 Universitas PGRI Madiun membuat Rumah Dataku
Rumah Dataku adalah rumah/tempat yang difungsikan sebagai pusat data dan intervensi permasalahan kependudukan yang mencakup sistem pengelolaan dan pemanfatan data kependudukan di tingkat mikro mulai dari mengidentifikasi, mengumpulkan, memverifikasi, menganalisis data yang bersumber dari dan oleh masyarakat sebagai basis untuk intervensi pembangunan di kampung KB dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dengan demikian keberadaan rumah dataku tidak bisa dilepaskan dari kampung KB. Posisi rumah dataku sangatlah strategis karena merupakan pusat semua penyajian data pembangunan di kampung kb baik fisik maupun non fisik.
Guna memaksimalkan fungsi rumah dataku sebagai pusat data, maka pada hari Kamis, 02 Februari 2023 mahasiswa KKN-T Kelompok 62 UNIPMA melakukan pemasangan data dinding terbaru sebagai upaya penyajian data yang up to date. Pemasangan Rumah Dataku berada di Polindes Ds. Duren, Kec. Pilangkenceng, Kab. Madiun.
Adapun data yang terpasang adalah:
Data Bina Keluarga Lansia (BKL)
Data Bina Keluarga Balita (BKB)
Data Piramida Umur Penduduk
Data Individu Berdasarkan Kegiatan
Data Keluarga Berencara (KB)
Data Prosentase Kontrasepsi
-
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!