Mohon tunggu...
KKN40
KKN40 Mohon Tunggu... Lainnya - Universitas Jember

KKN UMD kelompok 40 Universitas Jember

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kelompok KKN 40 UMD UNEJ Dukung Program Cegah Cacingan Pada Siswa Sekolah Dasar Di Desa Sumbersuko

2 Agustus 2023   20:50 Diperbarui: 15 Agustus 2023   15:34 133
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar kegiatan di sekolah dasar negeri 2 sumbersuko

Bulan februari dan bulan agustus merupakan bulan yang ditetapkan sebagai bulan pemberian vitamin A dan obat cacing. Dalam rangka mendukung kegiatan nasional ini, kelompok 40 KKN Unej Membangun Desa (UMD) berkolaborasi dengan program yang dilaksanakan oleh Puskesmas Klabang. Kelompok 40 KKN UMD mengadakan sosialisasi tentang infeksi cacing kepada siswa sekolah dasar di Desa Sumbersuko. Mahasiswa KKN UMD memberikan sosialisasi kepada para siswa kelas empat, lima, dan enam di dua sekolah dasar di Desa Sumbersuko yaitu SDN Sumbersuko 1 dan SDN Sumbersuko 2.

Dalam pelaksanaan sosialisasi ini pihak Desa Sumbersuko mendukung program ini dengan membantu kelompok 40 KKN dalam berkoordinasi dan pengurusan perizinan dengan pihak sekolah yang menjadi sasaran. Sekolah yang menjadi sasaran juga sangat mendukung program kelompok KKN. Pihak sekolah mempersiapkan segala bentuk fasilitas yang dibutuhkan selama program sosialisasi dilaksanakan.

Kegiatan sosialisasi diadakan sebanyak dua kali. Kegiatan sosialisasi yang pertama, dilakukan di SDN Sumbersuko 2. Mahasiswa KKN mengadakan sosialisasi pada hari Selasa, 25 Juli 2023. Kegiatan sosialisasi hari ini dihadiri oleh 38 siswa yang terdiri dari siswa kelas empat, lima, dan enam. Kegiatan sosialisasi yang kedua, dilaksanakan pada hari Rabu, 26 Juli 2023 di SDN Sumbersuko 1.  Sebanyak 83 siswa SDN Sumbersuko 1 mengikuti kegiatan sosialisasi tentang infeksi cacing.

Gambar kegiatan di sekolah dasar negeri 2 sumbersuko
Gambar kegiatan di sekolah dasar negeri 2 sumbersuko

Gambar kegiatan di sekolah dasar negeri 1 sumbersuko 
Gambar kegiatan di sekolah dasar negeri 1 sumbersuko 

Kelompok 40 KKN UMD menyampaikan tentang pengertian cacingan, ciri-ciri cacingan, dampak cacingan, dan pencegahan yang bisa dilakukan terhadap cacingan. Sosialisasi dilakukan dengan memanfaatkan video singkat yang memuat hal tersebut. Kelompok 40 KKN juga melakukan demonstrasi enam Langkah cara mencuci tangan yang baik dan benar. Demonstrasi ini dilakukan dengan mempraktikkan Langkah mencuci tangan sambil diiringi nyanyian. Dengan demikian, para siswa mampu mengingat Langkah cuci tangan dengan lebih mudah sehingga mereka bisa menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Para siswa sangat antusias mengikuti sosialisasi yang diadakan oleh kelompok 40 KKN UMD. Antusiasme mereka terlihat ketika mereka berebut menjawab pertanyaan yang disampaikan oleh pemateri selama sesi sosialisasi. Mereka juga bersemangat mempraktikkan lagi cara mencuci tangan yang baik dan benar pada akhir sesi sosialisasi.

Setelah dilaksanakannya program sosialisasi ini, diharapkan mampu membantu menurunkan angka infeksi cacing pada anak usia sekolah. Selain itu, diharapkan juga meningkatnya kesadaran masyarakat tentang pentingnya pemberian obat cacing secara rutin, yaitu setiap enam bulan sekali.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun