Mohon tunggu...
KKN 38 Karanganyar
KKN 38 Karanganyar Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Kelompok 38 Desa Karanganyar KKN Kolaboratif Kabupaten Jember Tahun 2024

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa KKN Kolaboratif Bekerja Sama dengan KKN ITS Mandala Sukses Sosialisasikan Pencegahan Stunting dengan Tema "Mata Hatiku""

26 Agustus 2024   09:00 Diperbarui: 26 Agustus 2024   09:03 126
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Karanganyar, Ambulu -- Pada tanggal 20 Agustus 2024, mahasiswa dari Posko 038 KKN Kolaboratif Kabupaten Jember, bekerja sama dengan Posko 022 KKN ITS Mandala, mengadakan acara sosialisasi pencegahan stunting dengan tema "MATAHATIKU" (Bersama Kita Cegah Stunting Karanganyar-Ambulu). Acara ini berlangsung di Balai Desa Karanganyar dan diikuti oleh 14 peserta balita usia kurang dari dua tahun yang teridentifikasi berisiko mengalami stunting dari seluruh dusun di desa ini, yaitu Sentong, Sumberan, dan Krajan.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai dampak stunting serta cara-cara efektif untuk mencegahnya. Materi sosialisasi disampaikan oleh mahasiswa dari jurusan kesehatan yang telah dipersiapkan dengan baik. 

Mereka membahas secara komprehensif mengenai stunting, mulai dari pengertian dasar, faktor-faktor penyebab, hingga ciri-ciri anak yang mengalami stunting. Selain itu, para peserta juga diberikan penjelasan tentang dampak jangka panjang stunting terhadap tumbuh kembang anak serta berbagai langkah pencegahan yang dapat dilakukan oleh para orang tua.

Keantusiasan peserta terlihat jelas selama acara berlangsung, terutama saat sesi tanya jawab. Mereka mengajukan berbagai pertanyaan yang menunjukkan kepedulian dan keingintahuan yang tinggi tentang masalah stunting serta upaya-upaya yang bisa dilakukan untuk mencegahnya. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat semakin menyadari pentingnya peran mereka dalam memastikan anak-anak mereka tumbuh dengan sehat dan optimal.

Sebagai bentuk apresiasi atas kehadiran dan partisipasi aktif mereka, para peserta diberikan bingkisan berupa telur dan biskuit bergizi di akhir kegiatan. Bingkisan ini diharapkan dapat menjadi motivasi tambahan bagi para orang tua untuk terus memberikan asupan gizi yang baik bagi anak-anak mereka. Dengan memberikan nutrisi yang tepat, para orang tua diharapkan semakin terdorong untuk menjaga dan memastikan bahwa tumbuh kembang anak-anak mereka berjalan optimal, sehingga dapat mencegah masalah stunting di masa mendatang.

Kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu wujud nyata dari kepedulian mahasiswa KKN Kolaboratif Jember dan KKN ITS Mandala Posko 022 terhadap permasalahan stunting yang masih menjadi tantangan di banyak daerah, khususnya Kabupaten Jember sebagai peringkat pertama dengan angka stunting tertinggi di Provinsi Jawa Timur. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan angka stunting di Kabupaten Jember dapat terus menurun, sehingga generasi muda Indonesia dapat tumbuh sehat, cerdas, dan berkualitas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun