PROKER KKN periode 7 Agustus-5 September 2023 ini terdiri dari 4 Bidang, yaitu :
- Kesehatan
- Keagamaan
- Pendidikan
- Ekonomi
       Pada minggu pertama kami ada program pemaparan proker sekaligus perkenalan dengan warga plembon kidul, serta kegiatan pertemuan setiap RT serta memberikan penjelasan PROKER selam 1 bulan kedepan dan disini banyak kegiatan yang berkolaborasi dengan Karang Taruna karena akan mendekati kegiatan 17 Agustus. Dimana kami anggota KKN-31 UNISA turut serta dalam memeriahkan acara di Padukuhan Plembon Kidul dengan membantu dalam kegiatan perlombaan, tirakatan malam 17-an
Pada malam tirkatan sekitar 100-200 warga yang datang dan ikut serta dalam memeriahkan acara tersebut, kegiatan ini dilakukan rutin setiap tahunnya, begitu banyaknya warga yang ikut andil dalam acara ini, walaupun jarang sekali warga berkumpul karena RT di padukuhan ini terpisah oleh Kebun di tengah.
         _Proker Kesehatan_
1.Posyandu bayi dan balita berkolaborasi dengan kader posyandu
Kesehatan bayi dan balita sangat penting diperhatikan karena pada masa ini pertumbuhan dan perkembangan fisiK
Dilaksanakan pada Minggu pertama : Rabu,9 Agustus 2023; Â Jam 09.00 -- 12.00 WIB di Balai Padukuhan Plembon Kidul RT 10
Tujuan :  memantau pertumbuhan dan perkembangan serta mencegah risiko terjadinya penyakit. Padukuhan Plembon Kidul ini sudah terdapat kader sebagai penggerak berjalannya posyandu tersebut, namun dalam pelaksanaan masih terdapat kurang teratur dalam pembagian tempat pengukuran BB, TB, LILA, LIKA. Tahapan yang dilalui adalah koordinasi bersama kepala padukuhan, kader posyandu dan pelaksanaan.
Sasaran : Anak-anak, Bayi hingga Balita yang di bawa oleh ibunya ke posyandu setiap bulannya. Anak yang hadir dalam posyandu tersebut ialah 30 anak dan ibunya
2.Penyuluhan makanan 4 sehat 5 sempurna & Penyuluhan Stunting