KKN UMD 284 — Website desa merupakan representasi pemerintah desa di dunia digital, khususnya internet.Â
Seperti yang diketahui, bahwa di zaman serba digital seperti ini, teknologi internet perlu dimanfaatkan sebaik mungkin. Tersedianya website untuk desa dapat mendorong masyarakat desa untuk terus berinovasi dalam berbagai bidang, sehingga nantinya akan berdampak baik baik sisi ekonomi ataupun pemberdayaan masyarakat.
Oleh sebab itu, diperlukan sebuah website untuk desa yang dapat memuat segala jenis informasi lokal, sehingga dapat dikatakan sebagai sumber informasi lokal daerah atau desa tersebut. Dalam sebuah website desa memuat berbagai informasi lokal yang berkaitan dengan desa tersebut dapat dimasukkan, sehingga warga pun dapat menjangkau dan mengetahui informasi tersebut kapan saja.Â
Di sisi lain, Pemerintahan Desa juga dituntut untuk dapat bersifat transparan dan terbuka terhadap rencana dan aktivitas pemerintah dalam menjalankan program kerjanya.
KKN UMD 284 berinisiatif untuk kembali mengaktifkan dan memperbarui website Desa Wonokerto yang sudah lama tidak dimanfaatkan.Â
Langkah awal yang dilakukan oleh KKN UMD 284 untuk kembali mengaktifkan dan memperbarui website Desa Wonokerto adalah dengan mengumpulkan informasi-informasi yang perlu ditampilkan pada website desa, seperti visi misi desa, profil desa, struktur organisasi, data kependudukan, peraturan desa, potensi desa, dan laporan realisasi anggaran.Â
Adapun proses pengumpulan informasi ini dilakukan selama kurang lebih 3 hari. Setelah terkumpul, informasi-informasi tersebut selanjutnya di-input ke dalam website desa.
Selain upaya untuk kembali mengaktifkan dan memperbarui website desa, KKN UMD 284 juga melakukan sosialisasi kepada perangkat desa mengenai cara untuk mengoperasikan dan menginput data pada website desa. Tujuannya adalah agar website desa ini dapat terus berjalan dalam jangka waktu yang lama.Â
Dengan berjalannya website desa ini, diharapkan dapat memberikan manfaat dan dampak positif bagi Desa Wonokerto.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H