Mohon tunggu...
KKN186 SEBANEN
KKN186 SEBANEN Mohon Tunggu... Mahasiswa - KKN

KKN Kolaborasi Desa Sebanen

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Kolaborasi 186 Sebanen Turut Sukseskan Program Pemberantas Jentik Berkala

23 Juli 2023   20:11 Diperbarui: 23 Juli 2023   20:16 90
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jember -- Desa Sebanen, Kecamatan Kalisat, Kabupaten Jember gabungan dari Tim Jumantik dan Mahasiswa KKN melakukan kegiatan PJB yaitu Pemberantas Jentik Berkala pada tanggal 22 Juli 2023, dilaksanakan pada jam 08.00 WIB hingga selesai. Kegiatan ini dilakukan di Desa Sebanen dengan mengunjungi sekitar 100 KK yang bertujuan untuk melihat keadaan sumber air baik dari genangan air, bak mandi, dan tempat-tempat yang berpotensi menjadi genangan air serta menjadi sarang jentik-jentik. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dokter Rouf sebagai salah satu tenaga ahli untuk memberikan informasi bagaimana jentik nyamuk bisa muncul. Pemberantasan jentik nyamuk dimulai dari berkumpul di balai desa, briefing, pembagian kelompok, dan penerjunan kelompok pengecekan. 

Persiapan yang dilakukan untuk kegiatan PJB diawali dengan mendata setiap rumah dari 100 KK yang terdiri dari RT 2, 9 dan 10. Mahasiswa KKN 186 Kolaborasi Desa Sebanen membantu dalam pengecekan di setiap genangan air sekitar lingkungan rumah. Pengecekan dilakukan dengan menggunakan senter untuk melihat apakah terdapat jentik-jentik yang hidup. Pada kegiatan pengecekan jentik ini juga ditemukan bahwa satu kamar mandi dapat digunakan oleh beberapa rumah.

Kegiatan ini dimulai dengan sambutan kepala Tim Jumantik yaitu Taufik. Taufik membuka kegiatan dengan memberikan kata sambutan, pengarahan pengecekan dan juga masukan kepada tim. Selanjutnya juga terdapat pengarahan dari dokter yang ikut berpartisipasi dalam pengecekan. Acara pembukaan ditutup dengan doa bersama dan foto bersama Tim Jumantik dan Mahasiswa KKN 186 Kolaborasi Desa Sebanen.

"Saya ucapkan terima kasih atas kehadiran dari Tim Jumantik dan juga kehadiran dari Mahasiswa KKN semua. Karena acara ini dilakukan dengan memiliki dua tujuan yaitu pertama melakukan pengecekan jentik nyamuk pada genangan. Kedua memberikan edukasi mengenai demam berdarah kepada masyarakat,"ujar Taufik Ketua Jumantik di Kantor Balai Desa Sebanen, (22/07).

"Adanya kegiatan ini bisa memberikan pembelajaran kepada masyarakat dengan terjun langsung mengenai jentik nyamuk. Kegiatan ini menjadi efektif juga menjadi cara dalam memberantas penyakit demam berdarah dan penyakit lainnya, "ujar Dokter Rouf

Taufik menjadikan hal ini sebuah kegiatan yang bermanfaat dilakukan di semua desa daerah Kecamatan Kalisat. Dengan mendatangi setiap rumah-rumah dan melihat genangan air di lingkungan rumah dapat menjadi kegiatan preventif untuk mengurangi demam berdarah. Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari sabtu dan dilaksanakan secara bergantian setiap desa di Kecamatan Kalisat. Taufik juga menegaskan hal ini sangat membantu mengurangi penyakit penyebab demam berdarah di Kecamatan Kalisat.

Pengecekan Kamar Mandi Tim Jumantik dan Mahasiswa KKN (Dokpri)
Pengecekan Kamar Mandi Tim Jumantik dan Mahasiswa KKN (Dokpri)

Hasil dari pengecekan akan dimasukkan ke dalam sebuah data apakah positif atau negatif jentik nyamuk. Jika pada rumah tersebut positif adanya jentik-jentik maka akan diberikan secara langsung penyuluhan mengenai bagaimana memberantas jentik dan memberikan obat pemberantas jentik Abate. Selama kegiatan Mahasiswa KKN melakukan komunikasi dengan Tim Jumantik dan warga bagaimana keadaan lingkungan sekitar rumah. Pengecekan ini dilaksanakan dengan lancar dan mendapatkan sambutan yang antusias dari warga.

"Tujuan dari kegiatan ini sangat membantu dalam mengurangi potensi dari penyakit yang disebabkan jentik nyamuk terutama demam berdarah. Hal ini juga diharapkan agar warga juga bisa memperhatikan keadaan lingkungan dengan baik terutama jentik" jelas Taufik saat diwawancarai Tim KKN Kolaborasi 186 Desa Sebanen.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun