Mohon tunggu...
KKN137UINSU KabLangkat
KKN137UINSU KabLangkat Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Kelompok KKN 137

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa KKN 137 UINSU Sambut 17 Agustus dengan Melakukan Gotong Royong di Lingkungan Desa Muka Paya bersama Bapak Ketua Dusun

12 Agustus 2024   10:02 Diperbarui: 12 Agustus 2024   10:37 154
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Desa Muka Paya - Pada hari kamis, 8 Agustus 2024, Para Mahasiswa KKN dari UIN Sumatera Utara melakukan gotong royong dalam rangka menyambut peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, kegiatan ini melibatkan seluruh anggota kelompok KKN 137, masyarakat setempat, serta Bapak Ketua Dusun sebagai Koordinator lapangan.

Gotong Royong ini dilakukan dengan tujuan membersihkan lingkungan desa, mempersiapkan area untuk perayaan 17 agustus mendatang. Mahasiswa dan warga bersama-sama membersihkan jalan, memangkas rumput, serta memperbaiki sarana umum. Kegiatan ini juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan antara mahasiswa KKn dan masyarakat Desa Muka Paya.

(Sumber : Pribadi)
(Sumber : Pribadi)

Bapak Ketua Dusun, yang memimpin kegiatan ini, menyampaikan apresiasinya atas partisipasi aktif dari para mahasiswa. "Kami sangat berterima kasih kepada adik-adik mahasiswa yang telah membantu membersihkan desa kita. Semoga semangat gotong royong ini dapat terus kita jaga, tidak hanya saat ada peringatan, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.

Salah satu mahasiswa KKN, Hakim, mengungkapkan kebanggaannya bisa terlibat dalam kegiatan ini. "Kami merasa senang bisa berkontribusi dalam menjaga kebersihan dan keindahan desa. Ini juga sebagai bentuk pengabdian kami kepada masyarakat, sesuai dengan tujuan KKN," katanya.

Kegiatan gotong royong ini diakhiri dengan doa bersama dan makan siang yang disediakan oleh warga. Dengan semangat kebersamaan, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi awal yang baik untuk rangkaian acara peringatan 17 Agustus di Desa Muka Paya.

Perayaan Hari Kemerdekaan di Desa Muka Paya akan diisi dengan berbagai acara seperti lomba-lomba tradisional, upacara bendera, dan hiburan rakyat, yang semuanya dipersiapkan dengan penuh semangat oleh warga dan mahasiswa KKN 137 UINSU.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun