Pada tanggal 18 Juli 2023 tepatnya di Desa Rowo Indah Kecamatan Ajung Kabupaten Jember, mahasiswa kuliah kerja nyata kolaborasi kelompok 083 turut memeriahkan kegiatan pawai obor. Pawai obor ini merupakan tradisi tahunan warga Desa Rowo Indah dalam rangka memperingati 1 Muharram atau Tahun Baru 1445 Hijriah, disamping itu acara ini diadakan untuk mempererat rasa kekeluargaan dan tali silaturahmi warga.
Pawai obor tersebut diikuti oleh seluruh warga Dusun Langsepan dan warga Dusun Rowo serta tokoh agama setempat. Acara ini berlangsung  pada malam hari tepatnya ba’da maghrib. Seluruh peserta turut memeriahkan gebyar pawai obor dengan berjalan kaki dan membawa obor mulai dari start hingga finish. Rombongan pawai obot ini berjalan mulai dari Dusun Langsepan dengan rute kurang lebih sepanjang 2 km yang berakhir di Masjid Nurul Huda dan dilanjutkan dengan acara penutup yaitu sholawatan.
KKN Kolaborasi 083:
Social Media:
Youtube: https://youtube.com/@PotretRowoindah
Instagram: https://instagram.com/potretrowoindah?igshid=ZDc4ODBmNjlmNQ==
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H