Mohon tunggu...
kkmcitraloka uinmalang
kkmcitraloka uinmalang Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa UIN Malang

akun official dari KKM-Reguler Citraloka UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peserta Didik Ketergantungan Telepon Genggam, MTs Mamba'ul Huda ajak KKM Citraloka Adakan Seminar Motivasi

3 Januari 2023   00:28 Diperbarui: 3 Januari 2023   00:35 215
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyampaian Materi oleh Kak Iva.  dokpri

Virus Covid-19 dalam 2 tahun kebelakang seperti menjadi momok bagi kehidupan manusia. Salah satu yang terdampak oleh virus covid-19 ini adalah dunia pendidikan. Pengaruh covid-19 terhadap dunia pendidikan ialah terjadinya sekolah secara daring atau online, sistem daring ini menggunakan teknologi yang ada pada telepon genggam dengan masing-masing siswa diharuskan menggunakan bahkan menatap telepon genggam di rumah masing-masing pada saat dimulai hingga diakhiri waktu pembelajaran yang mana itu bisa mencapai 5-6 jam. Tidak cukup dengan itu bahkan tugas-tugas yang diberikan juga melalui sistem yang ada di telepon genggam, sehingga waktu siswa menggunakan telepon genggam untuk pembelajaran bertambah.

Pada saat ini ketika dunia pendidikan sudah berjalan normal dengan tatap muka, ketergantungan siswa pada telepon genggam akibat sekolah secara daring tidak bisa dihindarkan. Bahkan, menurut penelitian seorang anak bisa menggunakan telepon hingga 10 jam dalam sehari.

Menindak lanjuti hal ini, MTs Mamba'ul Huda mengajak kelompok KKM Citraloka UIN Maulana Malik Ibrahim Malang  untuk mengadakan Seminar Motivasi "Menata Hati dan Pikiran", kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis-29 Desenber 2022 pukul 08.00 WIB bertempat di Aula MTs Mamba'ul Huda dengan tema Madrasah adalah Penjaga Gawang Kesehatan Mental Siswa-Siswi di Sekolah.

"Kegiatan ini bertujuan meningkatkan fokus dan semangat belajar kalian, semoga setelah ini kalian juga bisa mengurangi ketergantungan terhadap telepon genggam," kata Ibu Ema, Kepala Sekolah MTs Mamba'ul Huda saat sambutan.

Perwakilan Kelompok KKM Citraloka yang diwakili oleh Rahmat juga menambahkan, "boleh kita menggunakan telepon genggam, akan tetapi hal itu tidak diperbolehkan sampai mengganggu fokus kita semua dalam belajar. Apalagi sampai pada fase ketergantungan," Imbuhnya.

Penyampaian Materi oleh Kak Iva.  dokpri
Penyampaian Materi oleh Kak Iva.  dokpri

Pembawa materi seminar kali ini yakni Siti Khofifah S.Psi M.Si. wanita asli Malang berusia 30 Tahun  yang kerap disapa Kak Iva itu merupakan alumni Fakultas Psikologi Universitas Islam Negeri Malang.

Di awal kegiatan ini Kak Iva memperkenalkan pemberian stimulus terapi gerak kepada para peserta didik dengan dilanjutkan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan Kak Iva pada mereka.

Kak Iva berpesan, "bahwa kita memegang kendali dalam kesuksesan kita, kebutuhan untuk mengontrol lahir dalam diri kita masing-masing". Tandasnya.

kegiatan seminar diakhiri dengan relaksasi tiap pasangan siswa atau siswi saling berhadapan sambil mendengarkan musik dunia tipu-tipu oleh Yura Yunita dengan tujuan untuk mendapatkan energi positif dari satu sama lain.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun