Mohon tunggu...
kiti kirana
kiti kirana Mohon Tunggu... Diplomat - Mahasiswa S2 di Tsinghua University

Belajar bersyukur dan melihat sisi baik dari segala hal

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Ternyata Inilah "Rahasia" Ahok dalam Tahanan

30 Juni 2017   11:15 Diperbarui: 30 Juni 2017   19:01 3245
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kemarin ulang tahun Ahok ke-51. Dari kemarin sampai pagi ini ucapan ulang tahun terus mengalir bahkan menjadi Trending topic twitter #HBD51Ahok sampai pagi ini masih terus bertahan.  

Sampai menit ini, WA grup masih bersemangat berbagi hal-hal baik yang sudah Ahok lakukan semasa menjadi Gubernur DKI Jakarta. Serasa Pak Ahok hadir,  facebook beberapa teman mengungkapkan suka ria merayakan ultah Gubernur terbaik Jakarta di RPTRA Kalijodo. 

  • Kalau bukan Pak Ahok, Kalijodo sampai kiamat, nggak bakal bisa jadi tempat hiburan keluarga;  
  • Keberanian Pak Ahok menyulap tempat maksiat menjadi tempat bermanfaat,  saya sangat berterima kasih.
  • Rasanya seperti sulap, kawasan yang puluhan tahun menakutkan,  sekarang menjadi oase bermain dan bersantai warga sekitar;
  • Kecerdasan Pak Ahok dan Bu Vero mendesain RPTRA Kalijodo menjadi bukti bahwa Jakarta adalah tempat yang nyaman bagi warganya. Moga-moga bisa terus dipelihara, jangan dirusak oleh gubernur berikutnya.  
  • Dan masih ratusan komentar yang sukarela ditulis warga dalam sosial media.

Karena itu tidak heran kalau  Kalijodo dijadikan tempat warga Jakarta merayakan ultah Pak Ahok, Gubernur kesayangannya, Kamis 29 Juni 2017 kemarin.

Melihat antusias banyak orang yang perduli pada ultah Ahok, membuat siapapun (yang punya hati dan pikiran waras) tersentuh. Coba pikirkan anomali ini, yang ultah masih terkurung di tahanan Mako Brimob, tetapi animo masyarakat merayakan dan bersyukur untuk ulang tahun Ahok tak terbendung. 

Bahkan kabarnya kantor pos Kelapa Dua Depok yang menangani kiriman pos ke Mako Brimob kewalahan karena ratusan surat dan kartu ucapan untuk Pak Ahok. Sejak seminggu lalu, ratusan Teman Ahok sudah  mengirim kartu ucapan.  Bahkan ada facebooker yang mengaku  mengirim 5 kartu, 10 kartu ucapan, bahkan 20 kartu ucapan masing-masing berdasarkan satu nama anggota keluarga dan komunitasnya yang secara pribadi ingin mengucapkan #HBDAhok51 lewat kartu dan surat tercatat.

Dari laporan langsung televisi, kita juga melihat orang-orang tanpa disuruh (apalagi dibayar dengan nasi bungkus hihihi) datang berbondong-bondong membawa kado, lukisan kue tart, bahkan tumpengan untuk merayakan syukuran ultah Pak Ahok. Sekalipun tidak bisa berjumpa langsung, tetapi kabarnya pihak Mako Brimob menjamin semua kiriman sampai ke tangan Pak Ahok. 

Rahasia Tegarnya Ahok di Penjara

Dalam rangka ultah, tentu kita ingin tahu kondisi update Pak Ahok. Kabar terakhir Pak Ahok sehat, bugar, dan tambah keren. Kabarnya sudah ada majalah pria dan produk makanan pria yang mengincar Pak Ahok menjadi duta produknya.

Itu dari segi fisik, gimana segi mental dan spiritual Pak Ahok?  Sebagaimana kabar terpercaya yang bisa kita baca, Pak Ahok ikhlas menjadi martir dan siap menjalani masa tahanan. Rrrruaaaaar biasa. Jika ada orang yang kabur dan banyak bacot untuk menghindari pengadilan dan ketakutan masuk penjara, sementara Ahok malah rela menjalani "hukuman yang sebenarnya tidak layak ia terima".

Itulah yang mesti kita ketahui, apa rahasia Ahok sehingga bisa tegar menjalani fase kehidupan yang ruwet ini. 

Rahasia Pak Ahok bisa tegar menghadapi berbagai ujian hidup. Rahasia --yang  sudah bukan rahasia-- ini saya dengar langsung saat wawancara dengan Pak Ahok beberapa hari sebelum Pilkada Jakarta ditambah beberapa video youtube bisa menjadi referensi. Rahasia Ahok bisa sehat, segar, dan tegar dalam tahanan adalah hubungan relasi dengan Tuhan yang Maha Kuasa. 

Sebagaimana diberitakan saat harus masuk tahanan, Ahok membawa Alkitab. 

Dikutip dari hasil wawancara dengan sang adik, Fifi Lety Indra Purnama, diketahui bahwa kondisi Ahok selama menjalani hukuman terbilang baik. Dia menyampaikan bahwa tak ada keistimewaan yang diberikan kepada sang kakak di sel penjara. Telepon bahkan televisi tidak tersedia di sana. Satu-satunya benda yang selalu dia bawa bersamanya adalah Alkitab. "Dia suka sekali membaca Alkitab. Dia membawanya dan dia bisa berdoa kapan saja dia mau," ucap Fifi, seperti dilansir Reuters.com. 

Bahkan dalam kesaksian Ahok di depan jemaat Gereja di Kemayoran Jakarta, sekitar Agustus 2016,  Ahok mengisahkan tentang rutinitas membaca Alkitab. Dalam beberapa kali kesaksian, Ahok sempat bersaksi bahwa ia mendapat rhema (pengertian baru dan khusus) berdasarkan ayat Alkitab yang dibaca setiap pagi.   "Karena saya orang politik, maka rhema dari ayat Alkitab yang saya baca berkaitan dengan politik."  Jika profesi Anda dokter, perawat, insinyur, pilot, guru, wiraswasta, pedagang, kontraktor, dan seterusnya maka dari ayat yang sama bisa memberi pengertian rhema yang berbeda. 

Jika selama ini Gubernur Jakarta periode 2013 - 2015 Ahok sibuk sekali sehingga tidak punya banyak waktu merenungkan Firman Tuhan maka di Mako Brimob, tersedia waktu panjang untuk merenungkan bahkan berkomunikasi dengan Tuhan. Justru kita mengaminkan bahwa Ahok sedang dibentuk Tuhan untuk menjadikannya lebih murni, lebih berarti, dan lebih dahsyat untuk Tuhan pakai.

Gerakan BAPA (Baca Alkitab bersama Pak Ahok)  

Sejalan dengan kebiasaan dan manfaat yang sudah Pak Ahok rasakan, maka Ahok juga berkali-kali mengimbau agar kita semua mulai berdisplin membaca Firman Tuhan, membaca Alkitab secara terukur dan terdata. 

Dari sekian banyak waktu yang Tuhan berikan, apakah ada yang sudah pernah minimal 1 kali menyelesaikan pembacaan Alkitab dari Perjanjian Lama dari Kitab Kejadian sampai Perjanjian Baru Kitab Wahyu? Kalau belum pernah, ini saatnya kita mulai membenahi diri. Paling tidak lewat teladan Pak Ahok yang rutin membaca Alkitab, kita bisa terinsipirasi dan ikut melakukannya.  

Sebagaimana logika sederhana, untuk mengenal seseorang maka kita harus mendekatkan diri, sering berkomunikasi. Semakin dekat kita mengenal seseorang maka komunikasi akan semakin intens. Logika itu bisa kita terapkan juga dengan konsep kehidupan spiritual kita. Semakin kita rindu mengenal Tuhan, maka semakin intens kita membaca Firman Tuhan. Inilah satu rahasia ketegaran Ahok yang layak kita ikuti.

foto dari internet
foto dari internet

Cara Gabung ke Gerakan BAPA

Karena itulah, yang ingin memiliki "Rahasia ala Pak Ahok" silakan gabung ke Gerakan BAPA  "Baca Alkitab bersama Pak Ahok".

Dengan bersama-sama membaca Alkitab, sekalipun di tempat kita masing-masing, maka secara natural kita sedang bersama-sama dengan Pak Ahok yang rutin membaca Alkitab setiap hari.  Dengan strategi sederhana, 5 - 9 pasal perhari secara disiplin, maka dalam setahun kita sudah selesai membaca Kitab Kejadian sampai Wahyu.

Cara ikut Gerakan BAPA  Baca Alkitab bersama Pak Ahok. Kirim data identitas, nama, tempat tanggal lahir, kota anda ke WA (bukan sms) 081703026767.  Ini Gerakan moral yang nonprofit, tidak komersil. tidak ada bayaran, tidak ada sangkutan ormas apalagi partai politik. Ini Gerakan Moral kita bersekutu dengan Tuhan dan Pak Ahok sebagai panutan kita.

Selamat Ulang Tahun Pak Ahok. Tuhan memberkati dan menjaga Pak Ahok dan seluruh keluarga. Kami (tidak) sabar menunggu Pak Ahok bebas dan tetap menjadi "Alkitab yang Terbuka" bagi semua orang Indonesia. Jika Pak Ahok bisa, maka kenapa kita tidak terinspirasi untuk menjadi pembaca dan pelaku Firman Tuhan?

Kalau bukan sekarang, kapan?  

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun