Saya pun paham, betapa berat proses yang harus dilalui untuk menjadi anggota sebuah girlband di Korea. Butuh fisik maupun mental yang tegar. Jauh dari gemerlap panggung saat kita menonton konser-konser nan megah.
Berakhir di Drama Korea (Drakor)
Perjalanan saya mengenal budaya Korea yang melanda dunia, juga memasuki ranah Drama Korea (Drakor). Namun, saya memasuki hallyu atau Korean Wave ini secara elegan tanpa ingar-bingar.
Sebagaimana diperlihatkan infografik di atas tentang genre terkait gender, saya sempat mencicipi Romkom, Romansa, sebelum menikmati beralih ke genre Sejarah. Sebab, mirip kisah-kisah kerajaan asal Tiongkok yang saya tonton semasa kuliah.
Saya sangat menikmati "Under the Queen's Umbrella" (2022) yang diperankan Kim Hye-su. Dalam drama 16 episode ini, dia memerankan tokoh karakter Im Hwa-ryeong yang kalang kabut mengasuh putra-putranya dalam persaingan di istana.
Serial lain yang juga saya senangi adalah "Secret Royal Inspector Joy" (2021), sebab hadir dengan kelucuan bercampur keluguan yang manis. Kisah dalam drama ini menggunakan latar belakang Dinasti Joseon.
Ceritanya menarik, tentang pencinta kuliner yang tanpa sengaja menjadi inspektur kerajaan. Dia selalu ditemani para punggawa yang kerap bertingkah unik. Semakin seru saat dia berjumpa dan menjalin kerja sama dengan seorang janda.
* * *
Begitulah sekilas cerita tentang budaya Korea yang menjadi hallyu atau gelombang Korea (Korean Wave) yang masuk dalam kehidupan warga +62.
Kiranya paparan sepintas ini memberi manfaat, terutama buat semua Korean Enthusiast di tanah air. Oya, "Korean Wave Makes Me... Happy!"
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H