[caption caption="Kurikulum Newmont Bootcamp versi saya (@angtekkhun)"]
[caption caption="Tampak peserta kamp tekun mencatat (Foto:@angtekkhun)"]
- Kognitif (pengetahuan, wawasan): Peserta diperkenalkan pada Standard Operating Procedure (SOP) Newmont yang harus diakui berada di level tertinggi dalam menjalankan operasi tambang. Bukan dengan metode ceramah, melainkan sekadar pengantar dan tinjauan dan diskusi di lapangan. Di sini peserta dibawa ke standar kualitas tanpa kompromi. Apa yang disebut Baik (good) dan Bagus (best) tidak cukup, karena level untuk dicapai adalah Unggul (excellence) dengan tingkat toleransi nol (zero tolerant).
[caption caption="Peserta kamp bak wartawan menguber narsum (Foto: @angtekkhun)"]
[caption caption="Peserta kamp diizinkan blusukan hingga ke dalam (Foto: @angtekkhun)"]
[caption caption="Peserta kamp berbagi informasi di depan kelas SMA Sekongkang (Foto: @angtekkhun)"]
[caption caption="Peserta kamp berbagi informasi hingga ke halaman sekolah (Foto: @angtekkhun)"]
[caption caption="Peserta kamp melepas tukik di Pantai Maluk (Foto: @angtekkhun)"]
[caption caption="Sate kerang disajikan oleh penduduk kampung Kertasari (Foto: @angtekkhun)"]
ITULAH urai ringkas nilai tinggi dan sisi-sisi paripurna program Bootcamp yang diusung Newmont tanpa memungut biaya sepeser pun dari peserta—kecuali kesediaan untuk berdisplin, mendengarkan dan terlibat dalam diskusi, serta berlelah-lelah dalam perjalanan panjang berpayungkan terik mentari yang menyengat kulit dalam program yang padat.
Keleluasaan meminta data dan informasi serta keterbukaan paparan operasional tambang dan kesediaan berdiskusi secara mendalam adalah prasyarat dasar dalam membangun program sejenis ini yang tercatat sukses dijalankan Newmont. Semua itu masih dilengkapi kerelaan berbaur para pemandu dan pendamping dari pihak Newmont, yang dengan rendah hati dan sangat bersahabat telah memeragakan profil “manusia Newmont” sebagaimana diusung melalui visi-misi dan nilai-nilai (filosofi) perusahaan.
[caption caption="Pendamping peserta, Arie Burhan, membuka lebar pintu rumahnya di Taliwang (Foto: @angtekkhun)"]