Mohon tunggu...
Kholil Rokhman
Kholil Rokhman Mohon Tunggu... Freelancer - IG di kholil.kutipan

Manata hati merawat diri

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kakek Messi Juga Pernah Perkuat Timnas Argentina

17 Juli 2017   21:21 Diperbarui: 18 Juli 2017   09:10 1237
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
http://tangokaipodosfairo.blogspot.co.id/

Siapa penggila bola masa kini yang tak kenal Lionel Messi? Jika ada, maka keabsahannya sebagai penggila bola layak dipertanyakan. Messi adalah talenta luar biasa dari Argentina yang mendapatkan bertumpuk trofi bersama Barcelona dan beberapa gelar bersama Argentina.

Bersama Barca, Messi merasakan juara La Liga 8 kali, empat kali merasakan juara Liga Champions, tiga kali juara Piala Dunia Antarklub. Messi juga merasakan beberapa trofi 'kelas dua' seperti Copa del Rey, Piala Super Eropa, dan Piala Super Spanyol.

Bersama Argentina, Messi merasakan juara Piala Dunia Junior 2005 dan medali emas sepak bola Olimpiade Beijing 2008.

Sebagai pemain, Messi juga mendapatkan banyak gelar individu. Lima kali jadi pemain terbaik dunia, pemain terbaik Piala Dunia 2014, empat kali topskor La Liga, lima kali topskor Liga Champions, empat kali jadi pencetak gol terbanyak di Eropa, dan banyak lagi trofi individu lainnya.

Messi adalah anak dari Jorge Messi. Dahulu, sang ayah adalah manajer pabrik di Argentina. Belakangan kini sang ayah jadi agen Messi. Jika sang ayah bukan pesepak bola profesional, maka tak begitu dengan kakek Messi.

Sang kakek yang bernama Julio Musimessi adalah pesepak bola, seperti Lionel Messi. Beda dengan Lionel Messi, Musimessi adalah pemain bola dengan posisi kiper.

Dari catatan wikipedia, Julio Musimessi lahir di Resistencia, Chaco, Argentina pada 9 Juli 1924. Dia memulai karier sepak bola pada 1944 di Newell's Old Boys. Hal itu 'diikuti' Lionel Messi. Sekadar diketahui, sebelum dibawa Barcelona, Messi bermain di tim junior Newell's Old Boys.

Di Newell's Old Boys, Musimessi bermain sampai 183 kali. Kemudian dia pergi ke Boca Junior pada 1953. Sampai 1955, Musimessi bermain 155 kali bagi Boca. Kiper yang dikenal sengan julukan The Singing Goalkeeper ini mengakhiri karier di Green Cross, sebuah klub dari Chile.

Di Timnas Argentina, Musimessi bermain 14 kali dalam rentang waktu 1953-1958. Dia ikut serta dalam skuat Argentina ketika juara Copa America 1955. Untuk urusan Copa America, sampai saat ini Musimessi lebih baik dari Lionel Messi. Sebab, Lionel Messi belum pernah merasakan juara Copa America.

Musimessi juga menjadi bagian skuat Argentina saat Piala Dunia 1958. Namun, saat itu Argentina babak belur dan hanya bisa bertahan sampai babak grup. Di tahun 1958 itu pula, Musimessi mengakhiri karier di Timnas Argentina.

Musimessi meninggal pada 1997 di usia 73 tahun. Artinya, Musimessi meninggal ketika Lionel Messi masih berusia 10 tahun. (*)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun