Mohon tunggu...
Khoirun NadaFajrina
Khoirun NadaFajrina Mohon Tunggu... Mahasiswa - KKN TIM II UNDIP 2021

Hallo!

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kasus Covid-19 Sempat Melonjak, Mahasiswa Undip Gencar Sosialisasikan Masker Ganda

10 Agustus 2021   03:28 Diperbarui: 10 Agustus 2021   03:29 57
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan Sosialisasi Penggunaan Masker Ganda/dokpri

 

SEMARANG (24/07/21) - Dilansir dari situs Kementrian Kesehatan, Virus corona atau Covid-19 terus bermutasi hingga berbagai varian. Diketahui varian delta atau B.1.351 dapat menyebar dengan cepat, hingga pada Juli 2021 kasus pandemi Covid-19 mengalami peningkatan dan terjadi gelombang kedua Covid-19 di Indonesia. Berdasarkan adanya gelombang kedua Covid-19 RI, presiden Joko Widodo putuskan pengambilan langkah PPKM atau Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat.

Dengan adanya perkembangan virus Covid-19 hingga varian delta yang jauh lebih mudah menular dibandingkan dengan varian alpha dan strain aslinya, Khoirun Nada Fajrina yang merupakan mahasiswi Prodi Manajemen Sumberdaya Perairan, FPIK Undip melaksanakan kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) dengan memberikan sosialisasi penggunaan masker ganda untuk memaksimalkan proteksi masker yang digunakan. Kegitan tersebut dilaksanakan di Kelurahan Pandean Lamper, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang. Kegiatan sosialisasi dilakukan melalui telekomunikasi Whatsapp dan pembagian buku saku dalam bentuk cetak maupun E-book.

Kegiatan ini diawali dengan koordinasi bersama Lurah dan Ketua RW di Pandean Lamper untuk ikut serta dalam menyebarluaskan anjuran pemakaian masker ganda. Mahasiswi tersebut kemudian memulai sosialisasi kepada 21 ibu-ibu PKK yang tergabung dalam satu Whatsapp grup RW.03 dengan memberikan E-book dan menjelaskan jenis-jenis masker beserta persentase efektifitas tiap jenis masker dalam menangkal virus Covid-19 melalui droplet.

Tak hanya itu, Nada juga menjelaskan pemakaian masker ganda secara tepat dengan menggunakan jenis masker medis pada lapisan pertama dan jenis masker kain pada lapis kedua untuk memperketat celah dari masker medis, sehingga efektifitas pemakaian masker menjadi meningkat hingga lebih dari 90% sesuai informasi yang diberikan oleh Centers for Desease Control and Prevent (CDC). Selain melalui Whatsapp, Nada kerap kali mengunjungi kantor kelurahan untuk melaksanakan sosialisasi kepada warga yang berkunjung di kantor kelurahan.

Menurut Mohamad Tavip selaku Lurah Pandean Lamper, "Buku saku "Proteksi Diri dengan Pakai Masker" yang dibuat oleh mahasiswa sangat berguna dan mudah dipahami karena tidak hanya memuat tulisan saja namun dilengkapi dengan gambar-gambar yang menarik".

Melalui program ini, diharapkan warga dapat lebih mawas diri dan mematuhi protokol kesehatan dengan melindungi diri, keluarga dan tetangga dengan cara yang sederhana, yakni mengupayakan pemakaian masker ganda.

Penulis       : Khoirun Nada Fajrina -- Manajemen Sumberdaya Perairan, FPIK

DPL           : Oktavianto Eko Jati, S.Pi, M.Si

#KKNTimIIPeriode 2021

#LPPMUndip

#UNDIP

#p2kknUNDIP

#KKNPandean Lamper

#ProteksiDiriDenganMasker

#PakaiMaskerGanda

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun