Para pembalap nantinya akan bertarung sebanyak 27 lap pada balapan MotoGP Mandalika 2022.
Jumlah 27 lap dalam MotoGP Mandalika tersebut setara dengan yang dimiliki empat balapan lain, yang mayoritas berbasis di Eropa.
Keempat balapan lain pada MotoGP 2022 yang menggelar 27 putaran adalah:
- MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans
- MotoGP San Marino di Misano
- MotoGP Valencia di Ricardo Tormo, dan
- MotoGP Australia di Phillip Island
4. Terdapat 2 Pembalap yang Punya Tribun Khusus
Gelaran MotoGP Mandalika di Sirkuit Mandalika akan diramaikan oleh tribune khusus untuk dua pembalap.
Dua pembalap yang punya tribune khusus di MotoGP Mandaika adalah Marc Marquez dari Repsol Honda dan Maverick Vinales dari Aprilia.
Para penonton atau fan Marquez dan Vinales yang hadir menyaksikan balapan dari tribun khusus tersebut nantinya memiliki kesempatan memenangkan hadiah spesial dari pembalap kesayangan mereka.
5. Aspal Baru
Pembalap akan balapan di lintasan dengan aspal baru di MotoGP Mandalika. Pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika dipastikan sudah rampung pada Kamis (10/3).
Sebelumnya, sejumlah pembalap termasuk Dorna Sports meminta agar lintasan sirkuit diperbaiki.
Menanggapi permintaan tersebut, ITDC langsung melakukan perbaikan. Tidak hanya perbaikan, lintasan sirkuit juga rutin dibersihkan untuk menghindari adanya material pasir dan debu di lintasan yang dapat mengganggu jalannya saat balapan sedang berlangsung.
Tidak hanya tentang Fakta menarik saja yang perlu anda perhatikan, Namun ada juga beberapa hal mengenai persiapan untuk Menonton MotoGP Mandalika di Tahun 2022 ini.