Mohon tunggu...
Khalis Yafi yusticio
Khalis Yafi yusticio Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya adalah mahasiswa dengan jurusan psikologi di universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Saya mempunyai ketertarikan dalam sepakbola.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Patriotisme: Mencintai Tanah Air dengan Cara Mencegah Pencemaran Air

7 November 2023   20:58 Diperbarui: 7 November 2023   21:37 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Patriotisme atau yang biasa disebut dengan cinta tanah air adalah sebuah nilai yang mendalam bagi banyak masyarakat di seluruh dunia. Patriotisme diasosiasikan dengan semangat nasionalisme, kebanggaan akan budaya, sejarah, serta lambang - lambang nasional di sebagian besar kasus. 

Patriotisme tak hanya memiliki arti cinta kepada bangsa, negara, dan juga warganya saja. Akan tetapi, patriotisme juga didasarkan sebagai bentuk cinta dan tanggung jawab terhadap lingkungan dan sumber daya alam di negara kita. Maka dari itu, penting untuk memperluas pemahaman kita tentang patriotisme untuk mencakup cinta dan tanggung jawab kita terhadap bumi yang kita tinggali. 

Karena kita sekarang berada di dalam era globalisasi dan perubahan lingkungan yang cepat. Kini, isu lingkungan semakin mendesak di seluruh negara, termasuk negara Indonesia. Banyak sekali terjadinya isu - isu lingkungan seperti perubahan iklim, kerusakan ekosistem, dan kehilangan keanekaragaman hayati yang memengaruhi seluruh populasi manusia dan makhluk lainnya.

Isu lingkungan adalah permasalahan atau tantangan yang berkaitan dengan kondisi dan pelestarian lingkungan alam serta dampaknya pada kehidupan manusia. 

Pencemaran air adalah salah satu contoh daari bentuknya isu lingkungan yang sampai saat ini masih sering terjadi. Pencemaran air merujuk pada kondisi di mana air, baik air permukaan (seperti sungai, danau, atau laut) maupun air tanah, terkontaminasi atau tercemar oleh bahan-bahan asing yang dapat merugikan organisme hidup dan lingkungan. Pencemaran air adalah salah satu bentuk isu lingkungan yang saat ini masih terus terjadi. 

Awalnya kondisi ini hanya dirasakan pada masyarakat yang tinggal di daerah perkotaan, namun sekarang masyarakat perdesaan juga sudah mulai merasakan pencemaran air tersebut. Pencemaran air terjadi karena masih kurangnya masyarakat dalam menjaga kondisi perairan. Selain itu juga, masyarakat masih mempunyai edukasi yang minim tentang dilarangnya membuang sampah di sungai.

Pencemaran air yang tidak segera teratasi, akan membuat manusia serta makhluk hidup lainnya kehilangan sumber air yang bersih. Pasokan air bersih yang berkurang juga akan menimbulkan berbagai masalah, seperti rusaknya ekosistem laut, munculnya penyakit yang berbahaya, dan sulitnya pertumbuhan tanaman.

Terkontaminasiya air yang bersih akan menyebabkan berbagai dampak buruk bagi manusia dan makhluk hidup lainnya. Antara lain, munculnya bibit penyakit yang berkembang dalam air tercemar yang berpotensi dikonsumsi manusia, terganggunya proses fotosintesis pada tanaman yang terdapat di air, sumber makanan ikan juga akan menjadi terhalang dan endapan sampah membuat permukaan air menjadi tertutup sehingga menutup masuknya sinar matahari dan membuat telur ikan tak dapat menetas, serta terkandungnya zat bahaya seperti timah, air raksa, hingga karbon yang dapat merusak tubuh manusia sehingga mampu menyebabkan kanker. Pencemaran air juga dapat menurunkan oksigen yang terlarut dalam air hingga kehidupan di dalam air menjadi sangat terganggu dan menyebabkan penurunan kualitas air di tanah.

Oleh karena itu, air yang kotor sebaiknya perlu diatasi agar tidak menimbulkan dampak -- dampak yang sudah disebutkan di atas. Hal tersebut bisa teratasi dengan cara menempatkan daerah industri atau pabrik yang jauh dari pemukiman, agar limbah pabrik tersebut tidak terbuang ke saluran air setempat, tak lupa juga memperbanyak gerakan penghijauan serta melakukan pengawasan terhadap gangguan jenis - jenis zat kimia yang berdampak pada pencemaran. 

Selain itu, kita sebagai seorang patriotisme juga harus bertindak tegas untuk pelaku pencemaran air dengan melakukan sosialiasi agar meningkatnya kesadaran masyarakat untuk tidak sembarangan dalam membuang sampah, menerapkan aturan dan hukuman yang tegas bagi masyarakat yang membuang sampah atau melakukan tindakan yang membuat air menjadi tercemar, dan mengontol pemakaian pestisida, serta mendaur ulang kotoran hewan untuk dijadikannya pupuk kandang daripada harus dibuang ke aliran sungai. Dengan begitu diharapkan manusia dapat memahai cara mengatasi pencemaran air tersebut agar bisa dijauhkan dari air yang tercemar.
 
Dengan demikian, kita memerlukan sikap patriotisme yang kuat untuk mencakup kepedulian terhadap kualitas hidup warga negara. Kita harus meningkatkan rasa peduli pada isu lingkungan yang menyadarkan kita bahwa polusi, kerusakan lingkungan, dan perubahan iklim dapat merusak kesejahteraan penduduk dan mempengaruhi kesehatan masyarakat serta ekonomi negara. Selain itu, sikap patriotisme juga dapat mendorong individu untuk mendukung dan mendorong pemerintah dan institusi negara untuk mengadopsi kebijakan lingkungan yang berkelanjutan. 

Dengan begitu, dalam konteks ini kita dapat mengamankan air bersih serta ekosistem air yang penting, menjaga keindahan alam, dan mewujudkan tanggung jawab sosial untuk menjaga lingkungan agar terhindar dari pencemaran air. Dengan tindakan kesadaran patriotik ini, kita dapat memastikan lingkungan yang lebih baik untuk kedepannya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun