Mohon tunggu...
Khalda Khairunnisa Fitriani
Khalda Khairunnisa Fitriani Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Universitas Muhammadiyah Jakarta

Saya seorang Mahasiswa di Universitas Muhammadiyah Jakarta, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, program studi ilmu komunikasi 2023

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Perkembangan Komunikasi Massa di Era Digital dan Tantangannya

2 Juli 2024   10:30 Diperbarui: 2 Juli 2024   10:44 287
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Nama   : Khalda Khairunnisa Fitriani

Nim     : 23010400103

Mata Kuliah : Komunikasi Massa ( UAS )

Dosen Pengampu : Sofia Hasna, S.I.Kom., M.A

 Perkembangan Komunikasi Massa di Era digital dan Tantangannya

Media massa memegang peranan yang sangat penting dalam membangun paradigma khalayak mengenai isu dan peristiwa sosial. Baik itu surat kabar, televisi, radio atau media online, masing-masing memiliki potensi untuk mempengaruhi orang dan menyeimbangkan kembali persepsi mereka terhadap media. Ada banyak tantangan dan peluang yang dihadapi media massa saat ini, dan hal ini perlu diatasi dan dimanfaatkan untuk meningkatkan kualitas pemberitaan media massa di Indonesia.

Pada awal masa Orde Baru, permasalahan yang terlihat pada media massa selama ini adalah independensi media, kepemilikan media massa, dan kepentingan politik yang sangat mempengaruhi isu dan cara pandang pemberitaan. 

Di antara sekian banyak kelompok media massa di Indonesia, dengan fokus pada kelompok, kelompok, partai politik, dan individu tertentu, serta tidak menerapkan prinsip jurnalistik yang seimbang dalam pemberitaan, pada akhirnya gagal memberikan pemberitaan yang berimbang ya.

Akibatnya, jika informasi yang disampaikan melalui media massa menjadi tidak berimbang dan tidak tepat, persepsi khalayak bisa terpecah dan konflik pun bisa timbul. 

Perkembangan teknologi informasi dengan hadirnya media sosial membawa warna sekaligus tantangan bagi media massa, terutama dalam hal kemudahan akses dalam mencari, menerima, dan berbagi informasi. Tentu saja hal ini berdampak pada khalayak dibandingkan dengan media massa tradisional yang ada.

Dalam paradigma lain, media massa harus bersiap menghadapi masalah kelebihan informasi di Internet. Wajar saja jika media massa harus berevolusi dalam konteks ini agar terus berkembang sekaligus menyajikan informasi yang berkualitas, menarik, dan independen. Di era digital, media massa harus kuat agar dapat terus memberikan informasi yang informatif, mendidik, berwawasan luas, dan berdampak kuat pada kehidupan bermasyarakat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun