Mohon tunggu...
Kezia Tesalonika
Kezia Tesalonika Mohon Tunggu... Mahasiswa - Communication Studies - Public Relations

Hello, welcome to my page, my name is Kezia Tesalonika. I'm President University Student and majoring in Communications (Public Relations)

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Uniknya Jurusan Ilmu Komunikasi di President University

9 November 2021   17:15 Diperbarui: 9 November 2021   17:30 1257
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di masa pandemi ini, banyak kegiatan yang harus dilakukan secara online. Namun akhir-akhir ini beberapa acara juga dilakukan secara hybrid ada yang offline dan juga online. Acara yang dilakukan secara offline seringkali membutuhkan live streaming. Dengan menyediakan panggung, memiliki pembawa acara, serta membuat dekorasi yang unik team siaran dan dokumentasi siap menyiarkan acara yang seringkali diadakan di President University. Mahasiswa berbakat di jurusan ilmu komunikasi ini tidak pelit dalam berbagi ilmu nya mengenai dunia siaran. Banyak yang akhirnya mendirikan Production House nya bersama-sama demi menyeimbangkan keterampilan dan pekerjaan. 

Dari hal tersebut mahasiswa dapat mulai belajar untuk mengembangkan potensi yang ada didalam dirinya. Mahasiswa dapat mempelajari sesuatu hal yang baru melalui kegiatan nyata. Mahasiswa dapat belajar melalui 2 teknik pembelajaran, bisa secara teori maupun praktik. Semakin cepat pengembangan diri seseorang semakin baik untuk setiap mahasiswa kedepannya. 

Kelas yang interaktif dengan dosen 

Dok Pribadi
Dok Pribadi
Kita semua tahu kenyamanan dalam belajar, ditentukan oleh beberapa faktor. Mulai dari lingkungan belajar, teman teman, dan juga pengajar nya. Para dosen bertanggung jawab dalam membawakan materi di kelas, mereka dapat mengajar dengan cara mereka yang unik. Bisa dengan mengadakan quiz, mengajar siswa dengan memberikan tugas menonton film agar siswanya dapat mengobservasi, dan mengadakan sesi tanya jawab interaktif. Berbagai cara akan dilakukan oleh para Dosen untuk membuat kelasnya menjadi unik dan tidak membosankan. 

Di masa pandemi seringkali dosen memahami keinginan mahasiswa untuk berkuliah secara langsung, makanya tak jarang dosen dari fakultas Ilmu Komunikasi mengadakan tur kampus. Seringkali juga beberapa dosen memberikan tugas yang membuat mahasiswa nya memiliki ide untuk membuat tugas tersebut di kampus. Agar mahasiswa angkatan daring dapat mengenali dan merasakan perkuliahan di President University.  

Itulah beberapa keunikan dari jurusan Ilmu Komunikasi. Dosen dan mahasiswa yang sama-sama berusaha beradaptasi dengan keadaan sangat membantu keberlangsungan kegiatan belajar mengajar. Sikap toleransi dan pengertian sangat diperlukan di tengah pandemi ini. Meskipun beberapa kegiatan belajar mengajar masih diadakan secara online, namun beberapa kegiatan acara telah diadakan secara offline dengan mematuhi protokol kesehatan yang ketat. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun