Berbagi Kasih Bapa Dengan Anak Anak Panti Asuhan Hati Bangsa
(Mazmur  86:15)
Shared by: Pdt. Rudy Budiatmaja, S.E., MM., M.Ak., M.Th., CBC
Puji Tuhan, sore  tadi, Bidang Pendidikan dan Kaderisasi PGPI-P DKI Jakarta berkolaborasi dengan CMC Doa dan Mazmur mengadakan acara "BERBAGI  KASIH BAPA" dengan sekitar  36 an anak-anak Panti Asuhan Hati Bangsa di Jakarta Utara.
Konsep Kasih  Bapa  merujuk kepada Hati Bapa atau Hati Allah  yang berbelaskasihan dan murah hati.
Pesan Pdt. Rudy Budiatmaja kepada anak-anak Panti Asuhan Hati Bangsa adalah agar selalu murah hati berarti suka memberi, tidak pelit dan suka menolong. Sedangkan Berbelas kasihan bukan hanya sekadar menolong atau mengasihi sesama tetapi memberikan pengampunan kepada seseorang yang bersalah.
Kasih Bapa yang selalu mengasihi dan memberikan pertolongan kepada anak-anak Panti Asuhan Hati Bangsa , gambaran Bapa yang tidak pernah meninggalkan anak-anak-Nya.
Seperti halnya Hati Bapa yang digambarkan sebagai Papa Bear... dimana kita tahu seorang beruang saja mampu melindungi dan siap sedia menolong anak-anaknya, demikian juga Seorang Bapa (Ayah) yang digambarkan Papa Bear untuk anak-anak-Nya, penuh kasih sayang, lembut, bijak dan tegas ketika anak-anak-Nya salah langkah.
Hati Bapa yang penuh pengampunan ketika anak-anak-Nya mengambil suatu langkah atau keputusan yang salah, Bapa yang berbelas kasihan dan murah hati menunggu anak-anaknya kembali kepada Bapa (Allah).
Bapa (Allah) yang siap dan rela menanggung kesalahan-kesalahan anak-anak-Nya. Bapa (Allah) yang siap menyerahkan nyawaNya untuk menebus kesalahan-kesalahan anak-anak-Nya.
Pengampunan Bapa (Allah) itu Pengampunan Total dan Kekal, sekali Bapa (Allah) mengampuni kesalahan (dosa) Â kita maka semua kesalahan (dosa) diampuni dan dihapuskan. Itukah Kasih Bapa...Kasih dan Hati-Nya Bapa (Allah) kita, amin.
Sambil menyanyikan bersama-sama lagu  didampingi oleh Pdt. Seno Lamsir : Dalam Yesus ...kita bersaudara.... selanjutnya beberapa anak-anak Panti Asuhan Hati Bangsa memberikan kesaksian hidup mereka masing-masing. Kemudian dilanjutkan dengan makan bersama.
Akhir kata, acara ini diadakan, sepenuhnya untuk Kemuliaan Nama Tuhan Yesus saja, dan mengimpartasikan secara langsung bahwa Kasih Bapa (Allah) itu Nyata bagi kita semua, Kasih Bapa (Allah) tidak pernah meninggalkan kita semua sekalipun dalam keadaan sulit dan mentok terasa tidak ada jalan keluar,... Tetaplah  Percaya  dan Setia PadaNya, amin.
Dalam Pelayanan-Nya,Â
Jakarta 05 April 2024
PGPI-P Â DKI Â Jakarta Bidang Pendidikan dan Kepemimpinan Kaderisasi
Christian Ministry Church (CMC)  Doa dan Mazmur
Pdt. Rudy Budiatmaja, S.E., MM., M.Ak., M.Th., CBC.
Pdt. dr. Seno Lamsir, M.Th.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H