Mirip Suku Indian di pedalaman Amerika dong? Pikir saya ketika pertama kali mendengar ada destinasi wisata baru, Kampung Indian. Letaknya tidak terlalu jauh dengan tempat tinggal saya dan keluarga.
Sebenarnya tidak bisa dibilang destinasi baru juga sih. Karena faktanya, tempat wisata ini sudah mulai dibuka tahun 2017 kemarin, tepatnya pada pertengahan bulan Agustus.
dokpri | Maulida Husnia Z.
Tempat wisata Kampung Indian berlokasi di Desa Sempu, Kecamatan Ngancar, Kabupaten
Kediri, Jawa Timur. Terletak di lereng Gunung Kelud, tentunya rute Kampung Indian ini mudah sekali karena searah dengan rute menuju Gunung Kelud. Jalannya juga sudah beraspal sehingga mudah dijangkau berbagai kendaraan mulai dari roda dua sampai kereta kelinci (odong-odong). Selain dekat dengan Gunung Kelud, Kampung Indian ini juga masih satu kawasan dengan tempat wisata Kampung Anggrek.Â
Kini, Kampung Indian kian ramai menjadi kunjungan wisata karena dirasa unik dan tidak bisa ditemukan di tempat lain. Saya sendiri juga sudah tertarik untuk singgah sedari dulu, namun baru kesampaian baru-baru ini.
Tarif untuk menjelajah Kampung Indian ini tergolong murah lho. Biaya parkirnya hanya dipatok seharga 10ribu untuk mobil dan 5ribu untuk sepeda motor. Tiket masuknya seharga 5ribu rupiah saja, sedangkan anak dibawah usia 5 tahun dibebaskan dari ketentuan tarif.Â
dokpri | Maulida Husnia Z.
dokpri | Maulida Husnia Z.
dokpri | Maulida Husnia Z.
dokpri | Maulida Husnia Z.
Pasti semua sudah tahu
kan yang namanya Suku Indian? Itu loh, suku yang pakai penutup kepala dari bulu-bulu. Dan yang diyakini sebagai suku asli benua Amerika sebelum dikuasai bangsa Eropa.
Konsep tempat wisata ini oleh pengelolanya disadur semirip mungkin dengan Suku Indian yang ada di Benua Amerika. Mulai dari rumah adat, pakaian, sampai pernak-pernik saya rasa nyaris sama dengan Suku Indian asli.
dokpri | Maulida Husnia Z.
dokpri | Maulida Husnia Z.
dokpri | Maulida Husnia Z.
dokpri | Maulida Husnia Z.
Pengunjung bisa menyewa penutup kepala khas Suku Indian sebagai pemanis jepretan kamera dengan harga yang cukup terjangkau, 5ribu untuk yang  ukuran kecil, dan 10ribu-15ribu untuk ukuran yang besar (/jam).
Memasuki kawasan Kampung Indian, tampak disana-sini rumah-rumah adat khas Suku Indian berbentuk kerucut. Ornamen-ornamen seperti patung khas Indian juga turut melengkapi. Ada juga rumah kayu yang terletak dibagian atas.
dokpri | Maulida Husnia Z.
Bukan hanya itu, ada juga bangunan yang nampak seperti aula kecil beratapkan jerami. Toiletnya juga beratap jerami lho, cukup unik kan?
dokpri | Maulida Husnia Z.
Ada kolam renang untuk anak-anak bermain, sehingga tempat ini juga cocok untuk berwisata dengan keluarga.
Lihat Travel Story Selengkapnya