Mohon tunggu...
Muhammad Kemal Yunizar
Muhammad Kemal Yunizar Mohon Tunggu... Penulis - Hidup itu harus tenang

Jangan pernah takut untuk melangkah meski kegagalan mengawali hidup

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Seru, Dewa United Berhasil Tahan Imbang PSIS Semarang di Piala Presiden 2022

17 Juni 2022   19:16 Diperbarui: 17 Juni 2022   19:20 281
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dewa United FC melawan PSIS Semarang dalam laga penyisihan grup A Piala Presiden 2022 dengan Skor 2-2.Jumat (17/6/2022) pukul 16.00 WIB (PSSI)

Berstatus sebagai tim promosi dari Liga 2 tidak mengendurkan semangat Tim 'Tangsel Warriors' julukan Dewa United FC melawan Laskar Mahesa Jenar di Stadion Manahan Solo pada Penyisihan Grup A di Piala Presiden 2022. Tim asuhan Nil Maizar berhasil menahan imbang Psis Semarang dengan skor sama kuat 2-2.

Laga baru berjalan 2 menit, Tangsel Warriors julukan Dewa United FC berhasil unggul terlebih dahulu melalui sepakan kaki kiri Rangga Muslim yang gagal dihalau oleh Fajar Setya kiper dari Psis Semarang, skor 1-0 untuk Dewa United FC. 

Gol tersebut menaikan intensitas pertandingan antara kedua tim. 

Gak Butuh waktu lama untuk Laskar Mahesa Jenar menyamakan skor pada menit ke-10 tendangan roket dari Eka Febri berhasil membobol gawang Dewa United FC yang dijaga M. Natshir. Skor menjadi sama kuat 1-1 antara Dewa United FC melawan Psis Semarang. 

Meski sedang diguyur hujan deras tidak mengendurkan pertandingan dari kedua tim tersebut. Justru jual-beli serangan tersaji di stadion Manahan Solo. Namun belum ada peluang emas yang berujung menjadi gol. Skor 1-1 pun bertahan hingga turun minum.

Babak Kedua

Pada awal awal babak kedua justru Psis Semarang yang ambil alih serangan. Tepatnya pada menit ke-57 Psis Semarang Hampir saja manambah keunggulan, namun sayang tendangan pemain asal Jepang Taise Marukawa berhasil ditangkap kiper Dewa United FC setelah mendapat umpan dari Wawan Febrianto. 

PSIS Semarang yang bermain dengan umpan-umpan pendek belum bisa menambah keunggulan saat memasuki menit ke-78. Di sisi lain, wasit harus mengeluarkan beberapa kartu kuning kepada kedua tim karena melakukan pelanggaran yang sangat keras. 

Alih alih menambah gol, Psis Semarang justru kebobolan pada menit ke-86. Pemain anyar Dewa United FC, Karim Rossi berhasil mencetak gol di laga debutnya. Berawal dari bola liar yang ditepis kiper PSIS, Rangga Muslim langsung merebut bola dan memberi umpan ke Karim Rossi.

Pemain bernomor punggung 10 rupanya berhasil keluar dari jebakan offside lini belakang PSIS dan menceploskan bola ke dalam gawang. Skor berubah 2-1 untuk Dewa United.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun