Mohon tunggu...
Kedai KayuManis
Kedai KayuManis Mohon Tunggu... Wartawan -

Sedia nasi kotak #lunchbox menu cita rasa nusantara

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Kuliner Nusantara di Matraman

15 Maret 2016   13:42 Diperbarui: 15 Maret 2016   14:24 68
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Hobi kuliner khususnya masakan nusantara melahirkan gagasan untuk mendirikan rumah makan cita rasa Indonesia. Berdasarkan pengamatan para pendiri, makanan nusantara yang lezat dengan tempat nyaman kebanyakan dibandrol dengan harga tinggi. Berangkat dari situ, dipenghujung tahun 2014 berdirilah Kedai Kayumanis sebagai kuliner cita rasa nusantara di tempat yang nyaman, pelayanan yang bagus, dan harga terjangkau.

Setiap tiga bulan sekali, Kedai KayuManis menyajikan variasi menu nusantara. Beberapa menu nusantara yang sudah disajikan kepada konsumen antara lain nasi bogana, pecel madiun dengan empal serundeng, nasi jinggo, nasi kuning, soto betawi, soto ambengan dan lontong cap go meh . Jadi tidak perlu keliling Indonesia untuk mencicipi makanan nusantara, cukup mampir ke Kedai Kayumanis. Nasi bogana, nasi jinggo dan nasi bakar ternyata juga menjadi favorit untuk pesan antar. Disamping makan ditempat, Kedai KayuManis juga melayani paket pesan antar dan catering masakan nusantara.

Lebih dair setahun berdiri, Kedai Kayumanis telah menjadi tempat untuk berbagai penyelenggaraan acara bagi masyarakat seputar Matraman dan Jakarta. Mulai dari acara ulang tahun, arisan, rapat rapat, reuni, sunatan bahkan sampai acara pernikahan sederhana. Tempat yang cukup luas dan nyaman, serta pilihan menu nusantara menjadikan Kedai Kayumanis sebagai tempat untuk makan sehari-hari. Dengan perkembangan yang cukup baik, mulai direncanakan pertengahan tahun 2015, terwujudlah Kedai Kayumanis Express di jalan Saharjo nomor 188, Tebet, Jakarta Selatan. Cabang pertama ini berjalan efektif pada akhir tahun 2015.

Kedai Kayumanis Express @Saharjo tampil hadir lebih sederhana dengan konsep yang disajikan cepat. Disamping itu, di Saharjo juga dibuka lebih pagi mulai dari jam tujuh pagi untuk melayani sarapan bagi para pekerja kantor disekitar Saharjo. Menu yang disajikan adalah Bubur ayam dan Gado-gado. Meskipun menu yang disajikan tak selengkap di pusatnya, Kedai Kayumanis Saharjo tetap konsisten dengan cita rasa nusantara sebagai pilihan menu. Kreativitas dan inovasi dalam penyusunan menu, konsep penyajian serta peningkatan kenyamanan dan pelayanan menjadi hal-hal pokok yang menjadi perhatian dari para pemilik Kedai Kayumanis dalam upaya untuk terus membesarkan usaha bersama ini.

Lokasi Mudah Dijangkau

Kedai KayuManis hadir sejak 2014 di kawasan Matraman, tepatnya di Jl. Kayu Manis VIII No. 38 Jakarta Timur. Posisinya pas setelah kelurahan Kayu Manis. Kedai KayuManis menyajikan menu-menu berkualitas dengan harga yang murah meriah, pas di kantong. Tempatnya super nyaman dan bersih, dilengkapi AC, toilet, free wifi, musik, dan TV. Selain itu, parkir yang tersedia cukup luas, dekat dengan Masjid, dan Mushola.

Untuk mencapai Kedai KayuManis cukup mudah. Kita bisa masuk dari bypass Ahmad Yani, atau jalan Matraman Raya belok kiri setelah Halte Slamet Riyadi, atau dari jalan Pramuka Raya. Jalan Kayu Manis VIII juga dilalui jalur angkot menuju jalan Pramuka, jalan bypass Ahmad Yani (tol lingkar dalam), maupun menuju jalan Matraman Raya. Dekat dengan stasiun Pondok Jati (jalur kereta Jati Negara – Senen).

 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun