Mohon tunggu...
kazimi yu
kazimi yu Mohon Tunggu... WRITER AND ENTERPRENEUR -

Jemari dan ujung penaku adalah satu-satunya cara untuk mendekapmu ketika rinduku sudah membuncah...

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Geliat Manja Maroko

21 Juni 2016   09:52 Diperbarui: 21 Juni 2016   10:17 26
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
wajah casablanca yang bersih dan aman

akan selalu ada cakrawala baru yang ingin aku rengkuh di luar sana...dari langit satu ke langit lainnya,dari gugusan bentangan satu ke gugusan bentangan lainnya...rumahku adalah ngarai,hutan,lembah,lautan,pegunungan,jalanan sepi dan riuh...dan hidupku adalah perjalananku sendiri...

Dari sekian perjalanan yang aku kunjungi Maroko adalah salah satu kota yang paling cantik pernah aku lihat

Maroko adalah negeri yang sangat indah terletak di barat laut Afrika dan berbatasan langsung dengan Spanyol. Maroko lebih di kenal dengan sebutan maghribi atau negeri matahari terbenam, meskipun kenyataannya ketika saya di sana matahari tidak benar-benar terbenam,karena Maroko selalu menggeliat dengan gairahnya dan berdenyut di setiap waktu.

Ada beberapa etnis masyarakat di Maroko yaitu Arab,Afrika,dan campuran ras dari berbagai benua di Eropa. Dan bahasa yang yang lebih kerap di gunakan adalah bahasa Arab dan Perancis. Mengapa bahasa Perancis ?? karena Maroko sebelumnya adalah negeri jajahan negara Perancis di mana hingga hampir 85% masyarakatnya masih mampu menggunakan bahasa ini dengan baik, meskipun kini bahasa Inggris dan Spanyol banyak dipelajari di sebabkan masyarakat Maroko sadar jika negerinya merupakan tujuan wisatawan asing,

17 jam dari jakarta dengan menggunakan pesawat Emirates air akhirnya aku tiba di bandara Mohammed V Casablanca yaitu tepat pukul 2 siang waktu setempat.

What a wonderful dream come true !!!

Mimpi yang kerap menghampiriku, terima kasih ya Tuhan sudah Engkau beri rencana paling hebat yang pernah aku miliki selain ke ajaiban dengan kehadiran buah hatiku dalam kehidupanku, Engkau juga tidak lupa memeberikan perjalanan-perjalanan hebat dan pengalaman luar biasa dalam kehidupanku

Airport di Maroko ini sangat sederhana di bandingkan airport di negara lain yang pernah aku kunjungi, akan tetapi jangan kaget jika sistem keamanan di air port ini sungguh ketat, meski masuk tanpa menggunakan visa, tetapi pasportku hampir mengalami 3x pemeriksaan bersama pengunjung lainnya begitu halnya nasib bagasiku...namun jangan takut petugas-petugasnya ramah,tegas dan baik-baik

papan petunjuk tranportasi
papan petunjuk tranportasi
Sepoi angin musim semi menyapaku dengan keramahan matahari siang itu ...kakiku melangkah menuju taxi yang akan kami tumpangi menuju hotel. Sepanjang perjalanan supir taxi menjelakan kepada kami dengan menggunakan bahasa Perancis...hmm hampir terlihat bodoh mendengarkan dia bicara akan tetapi karena kepiawaian kita dalam bahasa tarzan semua pesan itu masuk dan kita tangkap dengan baik

Supir itu menjelaskan jika di Maroko ada 2 jenis taxi dan kita musti berhati-hati...yaitu ada taxi biasa di mana taxi ini tidak pernah menggunakan argo dan bisa kita carter untuk mengantarkan kita keluar dari kota casablanca jika kita mau mengunjungi kota lain selain Casablanca di Maroko dan yang satunya adalah petit taxi di mana taxi ini hanya beroperasi di dalam kota saja dan menggunakan argo.

Akhirnya sampai juga dihotel dan kita semua sudah mulai kelaparan dan bersiap-siap untuk mulai mengeksplore Casablanca karena tenggat deadline kami di beberapa hari ke depan kita harus mengunjungi beberapa kota lain selain Casablanca

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun