Mohon tunggu...
Katerina S
Katerina S Mohon Tunggu... Freelancer - Blogger

Travel writer - Travel Blogger \r\n\r\nhttp://travelerien.com/

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Mister Aladin Kongkow Bareng Food & Travel Blogger

25 April 2015   11:45 Diperbarui: 17 Juni 2015   07:41 121
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hallo. Hallo. Kongkow Bareng Food & Travel Blogger, mau? Mau banget! Bagaimana bisa menolak ajakan semenarik itu, bukan? Membaca kata Blogger nya saja saya sudah kepincut, apalagi ada embel-embel Food & Travel. Itu kan gue banget. Eits, tapi tunggu dulu. Siapa yang mengajak? Mister Aladin! Yeay! Siapa dia? Awalnya, entah siapa dia. Sebab, ketika surat cinta pertama kali datang menghampiri, si cantik Anin yang mengirimi email, menyertakan informasi asalnya dari MNC! Nah, otomatis saya langsung kenal dong dengan 3 huruf itu. Ok. Ok. Selesai sampai disitu ya soal MNC nya. Sekarang mari lanjut ke perihal surat cinta ke 2, masih dari Anin, tapi kali ini atas nama Misteraladin.com

Undangan kongkow bareng Mister Aladin Hi Aladiners, Sampai ketemu di acara Kongkow Bareng Food & Travel Blogger besok yah! Di Café Batavia, Kota Tua, Jakarta. Tanggal 23 April Kamis Besok Jam 2-5 sore. Acara ini dimeriahkan juga oleh Avila Hospitality dan Kagum Hotel Management dengan doorprize menarik lho! Sampai ketemu besok Aladiners! Salam jalan-jalan, Mister Aladin Misteraladin.com --------- Hallo. Apa itu Mister Aladin? Karena nggak mau gagal paham, saya langsung buka websitenya. Oh, situs pemesanan hotel! Ya, itu kesan pertama yang saya tangkap. Apa benar itu situs pemesanan hotel, tok? Lalu, apa hubungannya dengan acara kongkow bareng blogger? Dari pada sesat di pasar lebih baik sesat di hatimu datang memenuhi undangan, biar kenal dan bisa tanya-tanya sampai jelas. Mari berangkaaaaat!
Café Batavia, Kota Tua - Jakarta Teng! Jam 12 saya sudah tiba di Kota Tua. Olala terlalu cepat. Acara kongkow masih 2 jam lagi. Ngapain ya 2 jam itu? Keliling menjelajah Kota Tua dengan sepeda? Memuaskan hobi fotografi? Cuci-cuci mata dan jajan-jajan bergembira? Yak! Tempat event yang dipilih Mister Aladin sungguh TEPAT! Sesuai dengan tema food & travel, sehingga para blogger yang datang bisa sekalian berwisata. Nah, berhubung saya beberapa minggu sebelumnya abis jalan di Kota Tua (untuk kepentingan menulis di majalah), jadi siang terik itu saya memilih ngadem dulu hehe. “Halo Anin, saya sudah tiba nih. Boleh masuk ga ya ke Café?” tanya saya via telpon. “Naik saja mbak,” jawab Anin.
Kafe Batavia - Dinding penuh bingkai foto
Kafe Batavia - Furniture model jadul
Kafe Batavia - Bar Saya datang terlalu cepat. Kru Mister Aladin masih sibuk melakukan persiapan. Sementara di WhatsApp Mbak Tetty bilang begini, “Kamu peserta yang berdedikasi.” Haha. Saya naik ke lantai 2 Café Batavia. Yes! Inilah café yang disebut-sebut sebagai salah satu tempat makan dan hangout paling terkenal di Kota Tua. Kafe yang identik dengan tempat hangout ekspatriat di Jakarta dan sekitarnya. Pernah menjadi satu-satunya restoran paling representative dan recommended terutama bagi wisatawan asing kala mengunjungi Kota Tua (dan masih berlaku sampai sekarang). Apa yang terlintas di benak saya saat itu? Alangkah baiknya Mister Aladin mengundang para blogger berkumpul dan makan-makan di tempat mahal ini. Pasti duitnya banyak. Ha ha. *norak mode on*
Selamat datang Aladiners! Di lantai 2, saya mendekati stand banner Mister Aladin. Di situ ada meja pendaftaran dan seseorang bernama James. Oh, dia ternyata Head of Marketing Mister Aladin. Ramah banget. Keramahannya bikin ruang café terasa makin adem *hiperbola mode on*. Lalu, saya berjumpa Anin. Yeay, ini toh cewek yang kirim-kirim email, sms dan telp itu? “Hi, kamu Shanaz Haque, ya?” tanya saya ke Anin. Tapi dalam hati, biar Anin tidak mendadak joget di dalam café :)) Karena sendiri, Anin menemani saya ngobrol. Tak lama, dia kembali bergabung dengan rekan-rekannya. Saya pun beranjak mengitari seisi ruangan kafe. Biasa, untuk foto-foto. Saat kembali ke tempat, Anin mengenalkan saya pada seorang laki-laki gempal yang dalam hati tiba-tiba ingin menebak: Itu pasti Barry Kusuma! Eh, ternyata betul! Hoaaa…hore hore bergembira.
Kru Mister Aladin sedang persiapan sebelum acara dimulai
Yes, akhirnya jumpa photographer ternama Barry Kusuma!
Siapa yang nggak kenal Barry Kusuma? Masternya fotografi! Nggak usah saya ulas panjang lebar tentang dirinya, silakan gugling saja, nanti bakal tahu siapa beliau ini di dunia Travel Photoblogger. Photographer yang nggak kenal namanya, nyungsep aje ke dalam lubang lensa kamera ye. Haha. Saya beruntung datang paling awal. Jadi punya kesempatan bisa ngobrol sama mas Barry. Mumpung sepi belum pada datang. Lumayan punya waktu buat tanya-tanya. Ujung-ujungnya saya bertanya kamera apa yang sedang dipakainya saat ini *penting toh?*. Huahaha. Orangnya asyik dan baik, mau melayani semua pertanyaan saya, yang entah bermutu apa enggak. Cetar banget deh Mister Aladin mengundang seorang Barry Kusuma di acara kongkow ini. Nggak rugi pokoknya diundang Mister Aladin! **Artikel selengkapnya bisa di baca di sini : Mister Aladin Kongkow Bareng Food & Travel Blogger

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun