Entah mengapa pencalonan Wali Kota Solo, Joko Widodo (Jokowi) dan mantan Bupati Belitung Timur, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sebagai Gubernur DKI Jakarta begitu menarik perhatian khalayak.
Pro dan kontra masih terus berlangsung sampai saat ini. Sepertinya tiada akan habis sampai Pilkada putaran kedua September nanti. Bahkan kemungkinan besar akan berlanjut bila keduanya keluar sebagai pemenang.
Demi untuk menggagalkan pencalonan atau terpilihnya pasangan Jokowi-Ahok ini. Tidak sedikit omong kosong sengaja atau tidak sengaja dihembuskan.
Setelah ditetapkan sebagai Cagub-Cawagub semua lembaga survey tidak ada yang mengunggulkan sama sekali pasang ini.
Kalah jauh dari Foke-Nara dan Alex-Nono. Kenyataannya terbukti justru Jokowi-Ahok yang keluar sebagai pemenang.
Pernyataan Jokowi yang menyindir pejabat yang maju dalam Pilkada selalu mengenakan baju koko dan kopiah agar tampak religius. Malah dianggap meremehkan agama atau budaya bangsa.
Padahal kenyataannya memang tidak sedikit pasangan yang maju dalam Pilkada menggunakan identitas agama untuk membuai pemilihnya.
Tak tahunya semua hanya tipuan. Karena setelah menjabat korupsi besar-besaran. Bukankah ini sebenarnya yang meremehkan agama? Herannya tidak pernah di demo.
Begitu juga pernyataan Ahok yang mengatakan bahwa kita harus taat pada ayat-ayat konstitusi. Bukan ayat-ayat suci.
Lagi-lagi dianggap melecehkan agama. Tanpa melihat dan mengerti maksud pernyataan tersebut. Tapi dengan cara hantam kromo.
Seharusnya kita angkat jempol. Karena Ahok berani bicara yang benar. Bukan membuai pemilihnya dengan janji palsu.
Tentu sebagai pejabat Ahok akan taat pada ayat-ayat konstitusi dalam menjalankan tugasnya. Bisa kacau kalau Ahok nanti sebagai pejabat lebih taat pada ayat-ayat suci agamanya.
Setelah kemenangan pasangan Jokowi-Ahok pada putaran pertama. Bertiup kencang tuduhan politik uang yang dilakukan tim sukses pasangan ini. Ada saja laporan yang beredar.
Tetapi kenyataannya memang omong kosong. Tidak ada bukti. Terbukti sampai saat ini Panwaslu tidak bertindak.
Berkenaan dengan sosok Ahok yang keturunan Tionghoa dan beragama Kristen. Lebih ramai lagi dijadikan omong kosong.
Apa salahnya dengan ke-Tionghoa-an dan ke-Kristen-an Ahok? Ini pasti omong kosong murahan.
Yang jelas orang Tionghoa dan agama Kristen diakui oleh negara. Bahkan nenek moyang orang Indonesia berasal dari Cina. Begitu juga orang-orang Kristen turut berjuang demi berdirinya republik ini.
Satu lagi omong kosong yang paling lucu. Katanya, bisa berbahaya kalau Ahok terpilih jadi Wakil Gubernur nanti. Akan ada kristenisasi di Jakarta.
Apanya yang lucu? Yang penting ketawa dululah ha ha ha ......
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H