Mohon tunggu...
Katarsa ID
Katarsa ID Mohon Tunggu... Konsultan - Content Marketing & Digital Strategy

Reach-Engage-Inspire Content Marketing & Digital Strategy for SME, startup & brands who want to explore digital opportunities & grow their businesses www.katarsa.id

Selanjutnya

Tutup

Gadget

4 Inspirasi Social Media Campaign Produk Lokal Indonesia

20 Desember 2019   18:06 Diperbarui: 20 Desember 2019   18:12 97
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Social media campaign adalah sebuah upaya pemasaran yang terkoordinasi untuk memperkuat informasi tentang produk melalui setidaknya satu media sosial. Hal ini berbeda dari pemasaran yang Anda lakukan sehari-hari di media sosial. Social media campaign membutuhkan peningkatan fokus, target, dan pengukuran yang tepat. 

Social media campaign telah dilakukan oleh banyak brand dengan berbagai tujuan dan konsep. Namun, tujuan besar mereka tetap sama yaitu memasarkan produk mereka. 

Beberapa brand membawa isu-isu sosial dalam campaign mereka atau membahas sesuatu yang sedang popular. Tentunya, semua hal itu berasal dari sebuah riset, bukan hanya sebuah perkiraan. 

Riset yang akurat akan menghasilkan eksekusi yang bagus, juga tujuan yang tercapai. Hal tersebut merupakan bentuk-bentuk kesuksesan dari sebuah campaign. Selain itu, pemilihan media sosial yang tepat juga menjadi salah satu faktor penting untuk mencapai kesuksesan.

Bila Anda tertarik untuk memasarkan brand Anda melalui social media campaign, tetapi belum menemukan ide-ide yang cemerlang, berikut ini Katarsa.id telah merangkum beberapa inspirasi yang bisa Anda terapkan.

1. #StrangeSale ala Tenue de Attire

Memanfaatkan situasi dan mencari peluang di dalamnya merupakan trik yang digunakan oleh clothing line lokal Indonesia, Tenue de Attire dalam melakukan social media campaign. Tenue de Attire memanfaatkan momen maraknya salah satu serial tv asli Netflix yaitu Stranger Things.

Tenue de Attire menyesuaikan koleksi-koleksi pakaian yang mereka punya dengan pakaian yang dikenakan oleh pemain Stranger Things dan mengadakan potongan harga dengan nama #StrangeSale. 

Social media campaign #StrangeSale dilakukan melalui Instagram. Campaign ini didukung dengan visual yang serupa dengan poster serial Stranger Things. Font, warna, bahkan pose yang ditampilkan pun dibuat ala Stranger Things.

foto: instagram.com/tenuedeattire
foto: instagram.com/tenuedeattire

Dari campaign ini, Anda dapat mempelajari satu hal yaitu mengetahui apa saja yang disukai oleh target market Anda dengan selalu peka akan apa yang sedang marak di sekitar Anda. Ketika target market Anda memang menyukai produk Anda dan ternyata dipadukan dengan hal lain yang disukai oleh target market Anda, maka akan semakin banyak yang tertarik dengan produk yang Anda tawarkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun