Melalui program KKN ini, kami berharap dapat mewujudkan Desa Kendal Pecabean yang lebih bersih, sehat, dan bebas dari banjir serta demam berdarah. Partisipasi aktif dari masyarakat sangat penting untuk keberhasilan program ini. Kami percaya bahwa dengan kerjasama yang baik antara mahasiswa, perangkat desa, dan warga, Desa Kendal Pecabean dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam hal pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan.
Program biopori ini adalah langkah kecil yang bisa memberikan dampak besar jika dilakukan secara konsisten dan melibatkan semua elemen masyarakat. Semoga inisiatif ini dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk peduli terhadap lingkungan dan kesehatan masyarakat.
Mari bersama-sama kita jaga dan rawat lingkungan Desa Kendal Pecabean untuk masa depan yang lebih baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H