Mohon tunggu...
Karla Wulaniyati
Karla Wulaniyati Mohon Tunggu... Lainnya - Senang Membaca, (Kadang-kadang) Menulis, Menggambar Pola/Gambar Sederhana

Let the beauty of what you love be what you do (Rumi)

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Ini Alasan BJ Habibie Tetap "Hidup"

14 September 2019   17:42 Diperbarui: 14 September 2019   17:51 245
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Beberapa hari ini artikel yang ditayangkan di beberapa platform berita online banyak tentang Presiden ke-3 BJ. Habibie yang menghembuskan napas terakhir Rabu 11 September 2019 karena sakit di RSPAD Gatot Soebroto Jakarta.

Artikelnya beragam dengan membahas segala seluk beluk kehidupan sang ilmuwan jenius ini. Masa kecil hingga berpulangnya, cerita dirinya, keluarga, hingga sang cinta sejati belahan jiwa  Hasri Ainun Besari.

Berita yang ditampilkan memberikan kesan pada saya bahwa BJ. Habibie selalu hidup di hati dan pikiran banyak orang. Lalu saya (berusaha) membuat kesimpulan alasan yang menyebabkan BJ. Habibie tetap hidup disegenap lapisan masyarakat Indonesia.

Sebelumnya saya akan menyampaikan makna hidup menurut saya dan KBBI. 

Buat saya makna hidup adalah bukan hanya ruh yang masih bersama jasad tetapi juga memiliki makna saat ruh sudah berpisah dari jasad kehadirannya selalu ada di dalam hati dan pikiran orang lain.

Sedangkan hidup menurut KBBI memiliki makna :
hi*dup v 1 masih terus ada, bergerak, dan bekerja sebagaimana mestinya (tentang manusia, binatang, tumbuhan, dan sebagainya);
2 bertempat tinggal (diam);
3 mengalami kehidupan dalam keadaan atau dengan cara tertentu;
4 beroleh (mendapat) rezeki dengan jalan sesuatu;
5 berlangsung (ada) karena sesuatu;
6 tetap ada (tidak hilang);
7 masih berjalan (tentang perusahaan, perkumpulan, dan sebagainya);
8 tetap menyala (tentang lampu, radio, api);
9 masih tetap dipakai (tentang bahasa, adat, sumur, dan sebagainya);
10 ramai (tidak sepi dan sebagainya);
11 seakan-akan bernyawa atau benar-benar tampak seperti keadaan sesungguhnya (tentang lukisan, gambar);
12 seperti sungguh-sungguh terjadi atau dialami (tentang cerita);
13 seruan yang menyatakan harapan mudah-mudahan tetap selamat;

BJ. Habibie merupakan sosok panutan bangsa kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan, 25 Juni 1936.

Tokoh yang memiliki gelar lengkap Prof. Dr. Ing. H. BJ Habibie FREng ini merupakan satu dari sederetan cendekiawan kebanggaan Indonesia.

Adapun alasan yang menyebabkan BJ. Habibie tetap hidup (menurut saya) berdasarkan artikel yang saya baca diantaranya :

 1. Gambaran ideal sebuah keluarga. 

Berhasil dalam kehidupan, anak-anak cerdas dan berhasil, kehidupan mapan.

Jika melihat kehidupan BJ. Habibie sekarang adalah gambaran ideal kehidupan sebuah keluarga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun