Lagi-lagi dengan perkembangan teknologi banyak permasalahan teratasi. Sekolah memberikan buku pegangan Tema untuk materi literasi kepada setiap siswanya, tetapi tidak untuk buku matematika karena adanya kertebatasan jumlah buku. Solusi yang dapat di tawarkan oleh teknologi yaitu dengan membuat buku itu menjadi soft file yang bisa dibagikan kepada setiap anaknyaÂ
Selama proses kegiatan mengajar mata pelajaran yang termasuk pada Tematik (Literasi) siswa kelas 5 dan kelas 6 yang penulis pegang, bertambah antusiasnya setiap minggunya. Walaupun tidak 100% siswa yang mengikuti kelas online, tetapi antusias dan tanggapan siswa sangat besar, banyak dari mereka yang berani menjawab pertanyaan di penghujung kegiatan sebagai evaluasi pembelajaran yang telah di sampaikan.
Selain mendapat pengalaman dalam hal mengajar dan pengembangan adaptasi teknologi, mahasiswa juga mendapat pengalaman dalam mengurus hal administrasi sekolah. Salahsatu pengalaman baru yang penulis pelajari yaitu susahnya merekap nilai saat pemasukan nilai rapot. Suatu kehormatan besar juga bagi penulis dapat membantu tugas kepala sekolah secara langsung dalam mendesain cover laporan untuk keperluan administrasi sekolah dan berkas-berkas lainnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H