Surabaya -Â Maudy ayunda Aktris sekaligus Penyanyi yang berusia 26 tahun ini baru saja membagikan kabar bahagia nya dalam menyelesaikan pendidikan S2 di Stanford University yang telah ia tempuh selama dua tahun.
dalam unggahan melalui akun instagram Maudy menceritakan pengalaman nya dalam mendapatkan gelar S2 pada Rabu (09/06/2021).
"Saya Lulus! dua tahun telah berlalu. tidak ada kata-kata yang mampu menggambarkan betapa banyak yang aku pelajari dari pengalaman ini, terutama banyak diwarnai tantangan unik dan tak terduga" ujar Maudy Ayunda dalam keterangan foto di instagramnya
Maudy juga merasakan dampak dari pandemi Covid-19 yang membuat kegitan perkulihan nya berubah.
"Maret tahun lalu pengalaman Stanford saya berubah dalam semalam. Kelas melalui Zoom dan masker menyaring cara ku belajar dan berinteraksi" Lanjut Maudy AyundaÂ
Dirinya dituntut untuk melepaskan kontrol, refleksi dan menentukan prioritas. ia juga memutuskan untuk apa yang terpenting baginya. meski begitu Maudy merasa bersyukur atas semua yang terjadi padanya.Â
"Saya bersyukur untuk setiap bagiannya, merupakan hak istimewa yang luar biasa untuk berjalan melewati tembok Standford" Lanjutnya.
rupanya Kebaya tersebut dirancang oleh Designer Didiet Maulana ia memilih Kebaya Kutubaru  berwarna merah yang dipilih untuk menyelaraskan warna selempang Stanford serta bahan pinggang (angkin) yang menjadi satu aksen di hari istimewa Maudy.
"Maudy memakai kain Batik motif Pisan Bali. Salah satu arti yaitu Pisan artinya satu dan Bali artinya kembali atau diulang. Diartikan sebagai satu (doa) yang diulang" ujar Didiet  Maulana dalam Twitter pada (09/06/2021)
Didiet Maulana juga merancang pakain sang Ayah, Ibu dan Adik Maudy Ayunda.