Mohon tunggu...
Cuham Beib
Cuham Beib Mohon Tunggu... Wiraswasta - Menjadikan Sepeda Sebagai Moda Transportasi sehari-hari kemana saja,

Penulis amatiran, ringan , dan sederhana. Penikmat sepeda harian. Icon Bersepeda itu Baik.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Perjalananku Bersama Gerakan Kampanye Earth Hour

26 Maret 2022   11:17 Diperbarui: 26 Maret 2022   11:21 370
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bersepeda EH 2014 (foto Sani EH Bdg)

Dalam perjalanannya menuju kegiatan ceremonial dan puncak acara, mereka juga melibatkan berbagai komunitas kreatif yang di Bandung sangat banyak bermunculan, salah satunya adalah komunitas pesepeda.

Bersepeda Malam EH 2014 (dokpri)
Bersepeda Malam EH 2014 (dokpri)

Bersama Earth Hour dari Masa ke Masa

Saat itu, saya tengah aktif bersama komunitas pesepeda Sapadah Suka Suka (SaSuSu), saya diajak salah satu anggota Sasusu yang sudah terlebih dulu aktif sebagai tim inti pelaksana EH Bandung 2011,  untuk menjadi bagian dari tim koordinator komunitas.

Saya diemban tugas mengkoordinir kegiatan konvoi sepeda dan pejalan kaki sore hari pada saat acara seremonial menjelang kegiatan puncak acara mematikan listrik serentak.  Sejumlah pegiat sepeda khususnya beberapa anggota SaSuSu ikut dalam kegiatan tersebut.

Bersepeda EH 2014 (foto Sani EH Bdg)
Bersepeda EH 2014 (foto Sani EH Bdg)

Mereka bergerak dimulai dari Taman Cikapayang menuju Halaman Gedung Sate (Gesat) sebagai lokasi puncak acara dan rangkaian kegiatan lainnya. Lokasi ini kemudian menjadi tempa icon utama penyelenggaraan acara ceremonial EH Bandung setiap tahunnya.

Keterlibatan saya di EH Bandung 2011, menjadi awal eksistensi saya di dunia sepeda tidak hanya sekedar sebagai anggota komunitas, pengikut atau peserta kegiatan saja. Dari sinilah saya selanjutnya aktif dibanyak kegiatan terutama sepeda dan lingkungan sebagai pelaksana, penggerak, atau motivator.

Selama mengikuti rangkai kegiatan perjalanan EH, saya kemana-kemana hampir selalu bersepeda seperti meeting, audiensi, kumpul bareng dan sebagainya. Sekedar ingin menjaga konsistensi dan juga memotivasi yang lain, agar apapun aktivitasnya, bersepedalah!

Bersepeda EH 2016 (dokpri)
Bersepeda EH 2016 (dokpri)

Memasuki EH 2012, keterlibatan saya sedikit meningkat dengan menjadi bagian dari Tim Inti sebagai Koordinator Komunitas sekaligus sebagai tim pelaksana kegiatan konvoi sepeda yang sebelumnya bersama beberapa aktivis lainnya menjadi perwakilan  EH Bandung dalam mengikuti pelatihan dengan istilah Kumpul Bareng (Kumbang) EH Indonesia, di Kota Bogor selama 3 hari. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun