Mohon tunggu...
kano adrian
kano adrian Mohon Tunggu... -

mahasiswa jurusan komunikasi

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Fasilitas Olah Raga di Jakarta

20 Februari 2014   13:51 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:39 59
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Olah raga merupakan kebutuhan dasar bagi seluruh manusia.Banyak manfaat yang kita dapatkan dari kegiatan ini,contohnya bisa membuat perasaan senang dan membuat badan menjadi lebih fit tentunya.

Nah belakangan ini,kegiatan olah raga semakin menjamur di tengah tengah masyakat.Banyak kita jumpai orang orang berolah raga dengan berbagai macam cara,entahdengan bersepeda,bermain futsal ataupun berlari.Khusus untuk olah raga lari ini,banyak kita lihat sebagaian warga jakarta gemar melakukannya,apalagi banyak dari mereka yang mengunggah kegiatan mereka di media sosial.

Tapi sayangnya di kota jakarta ini,banyak juga warga nya yang tidak menjadikan olah raga sebagai kebutuhan utama dalam hidupnya.Banyak saja alasannya dan ternyata alasannya itupun seragam.Salah satunya tidak ada waktu dll.Tentu yang dll itu kita mengetahui alasannya.salah satu alasan nya adalah "mau olah raga dimana".Tentu pertanyaan itu bisa dimengerti,karna memang sanagat sulit untuk menemukan tempat untuk melakukan olah raga,khususnya olah raga permainan(basket,sepak bola,volley dll).Kalaupun ada itu harus membayar dengan biasaya yang cukup mahal,yang tentu tidak bisa seluruh lapisan masyarkat dapat memakainya.Kalaupun ada yang murah,itupun kualitasnya juga jauh dari rata rata.Itu dia,pertanyaan yang selalu menggelitik dalam pikiran saya,kenapa mau sehat  saja mesti membayar biaya yang cukup mahal.Berbeda dengan negara tetangga kita Seperti singapura dan Malaysia,yang menyediakan berbagai macam fasilitas olah raga secara gratis bagi warganya.Di Singapura,setiap distrik(kecamatan) mempunyai lapangan sepak bola yang kualitasnya cukup baik (setara lapangan sepak bola Kuningan) dan dilengkapi fasilitas lintasan atletik.Untuk bermain sepak bola di sana,masyarakat dapat memakainya dengan biaya yang murah.Tentu kita tidak bisa membandingkan kota jakarta dengan Singapura.Meskipun luas wilayahnya sama besarnya,tetapi perencanaan tata kota disana jelas,dan masih banyak lahan kosong yang masih bisa dimanfaatkan.Berbeda dengan Jakarta yang sudah begitu penuh sesak oleh bangunan dan manusia,sehingga untuk membangun fasilitas olah raga cukup sulit.

Kita hanya bisa berharap dengan kebijakaan gubernur kita untuk kembali menata kota Jakarta menjadi Jakarta Baru,sesuai dengan slogan kampanyenya dulu.Dan pemerintah pusat juga harus menyadari,mereka ingin memajukan olah raga nasional,tetapi mau olah raga saja sulit dengan minimnya fasilitas di kota ini.Yah semoga mereka segera menyadari itu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun