Mohon tunggu...
Muhammad Adib Mawardi
Muhammad Adib Mawardi Mohon Tunggu... Lainnya - Sinau Urip. Nguripi Sinau.

Profesiku adalah apa yang dapat kukerjakan saat ini. 😊

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Inilah Alasan Mengapa QS Yusuf Disebut Kisah Terbaik di Dalam Al Quran

22 Desember 2020   09:23 Diperbarui: 23 Desember 2020   13:35 2511
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Akan tetapi, berkat laku kesabaran yang beliau jalani dan pertolongan dari Allah, beliau pun pada akhirnya dapat melalui segala ujian itu dengan kegemilangan.

Kelima, Sarat pesan moral

Dalam QS Yusuf ini kita dapat merasakan bahwa di dalamnya begitu kental dengan pesan-pesan kehidupan. Begitu kayanya pesan-pesan itu, sehingga menjadikan saya tertarik untuk mencoba mengungkapkannya melalui sebuah tulisan, yang tentunya juga dengan segala keterbatasan kemampuan yang saya miliki. 

Dengan demikian, selain dari apa yang telah saya tuliskan dan sampaikan, tentu masih banyak lagi pesan-pesan lain yang dapat digali jika Anda mau lebih men-tadabburi, merenungi kandungan ayat-ayat di dalam QS Yusuf tersebut. Oleh sebab itu, sangat mungkin jika selain saya telah dan akan ada tulisan lain yang isinya jauh lebih lengkap dan lebih detail dalam mengulasnya. 

Keenam, Memiliki keunikan

Kalau kita perhatikan komposisi jumlah ayat yang ada di dalam surat ini, maka kita akan langsung menemukan sebuah angka yang unik, yakni 111 ayat. Sungguh elok nian barisan ketiga angka itu. Seakan hal ini melambangkan keelokan rupa wajah dan perilaku Sang Nabi yang terkisah di dalamnya. 

Selain itu, jika kita menjumlahkan ketiga angka tersebut, yakni 1 + 1 + 1 = 3, kita seakan juga akan mendapat sebuah pesan yang lain. Nilai 3 dari hasil penjumlahan ketiga angka satu tersebut seakan menyimbolkan tiga sosok kunci atau tiga manusia yang memiliki derajat mulia di sisi Allah SWT, yang diceritakan pada kisah tersebut. Dan rupanya ketiga sosok tersebut adalah Nabi Ya'qub, Nabi Yusuf dan salah seorang saudaranya, Bunyamin. 

Perihal Nabi Ya'qub dan Nabi Yusuf mungkin sudah sangat benderang dalam pemahaman kita bahwa beliau berdua adalah sosok yang berkedudukan mulia di sisi Allah, sebab keduanya adalah Nabi.

Lantas, bagaimana dengan Bunyamin? 

Saya yakin, saat ini pikiran Anda sedang banyak terarah pada sosok almarhum Bunyamin Syueb, salah seorang komedian kondang yang pernah ada di negeri ini. Tapi, dalam kisah ini jelas bukan beliaulah sosok yang dimaksud. 

Bunyamin merupakan adik kandung dari Nabi Yusuf. Bisa dikata, beliau merupakan sosok yang sangat dicintai oleh Nabi Ya'qub setelah Nabi Yusuf. Semenjak berpisah dengan Nabi Yusuf, beliaulah yang melipur lara bapaknya itu sehingga beliau memiliki keteguhan hati yang semakin mantab pada saat menjalani ujian yang teramat berat dari Allah.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun