Mohon tunggu...
Febriansyah SatriagungG
Febriansyah SatriagungG Mohon Tunggu... Mahasiswa - Kampus Mengajar

Kilas Balik Program Kampus Mengajar Angkatan 1 SDN Slorok 02 Kabupaten Blitar

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kilas Balik Kreativitas Tanpa Batas demi Kelas Semakin Berwarna

8 September 2021   15:00 Diperbarui: 8 September 2021   15:05 2302
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Matahari terbit dari timur, bersiap menerangi bumi. Jendela terbuka untuk masa depan ceria. Banyak tantangan juga penuh harapan. Dimasa pandemi ini, pastinya beberapa bulan lamanya sekolah dilakukan daring atau tidak langsung di kelas. Hal tersebut menjadikan kelas yang menjadi sarana mengajar tatap muka tidak ditempati sementara waktu. 

Dengan adanya sistem pembelajaran tatap muka terbatas yang berhasil diterapkan di SDN Slorok 02, mengharuskan pembelajaran dilakukan melalui kelas dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan ketat. Kelas yang cenderung monoton atau bahkan polos cenderung akan mengakibatkan siswa bosan dan malas untuk belajar. 

Maka dari itu, kami mahasiswa kampus mengajar mencoba melakukan Hias Kelas sebagai program kegiatan yang membantu administrasi di kelas dalam kreativitas hiasan yang mengedukasi dan menarik perhatian anak-anak khususnya pada kelas 1,2,3 yang masih cenderung suka bermain.

Melalui program hias kelas maka kami akan merubah atau mengeksplorasi dinding kelas akan terkesan tidak polos dan membuat siswa nyaman, betah, dan mendidik pastinya. 

Hal tersebut diperlukan agar pembelajaran bukan hanya disampaikan namun mampu untuk diingat dan disimpan melalui hiasan. Beberapa hiasan yang kami buat diantaranya hiasan huruf angka, kupu-kupu, poster gambar, ilustrasi bertemakan laut, luar angkasa, udara, kartun, dan sebagainya.

Hias kelas menjadi salah satu kegiatan harapan pihak sekolah, untuk membantu sarana administratif kelas. Dimulai dengan melihat kondisi masing-masing kelas. Kami menentukan bagian kelas yang kosong atau masih perlu ditambah hiasan kelasnya. 

Dari sini, kami mulai menentukan ide tema yang menarik dalam pengerjaan menghias kelas. Maka dari itu, berdasarkan ide tema, kami menyiapkan alat bahan untuk menghias. 

Salah satunya adalah gambar yang telah dicetak dihias dan dipotong kemudian ditata dengan rapi dibelakang kelas agar menarik. Tidak jarang kami juga menggunakan kertas lipat untuk menambah hiasan juga poster edukasi menarik untuk ditempel disekeliling dinding kelas.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun