Mohon tunggu...
Kampret Klik
Kampret Klik Mohon Tunggu... -

tempat bermain kami, eh salah, tempat bermain kita :D

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Weekly Photo Challenge: Sport Photography

27 Juli 2012   17:03 Diperbarui: 25 Juni 2015   02:32 586
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Salah satu cabang dari Photojournalism adalah Sport Photography, sebuah tantangan bagi siapa saja yang sering berada di balik kamera. Banyak hal yang dapat diungkap melalui pemotretan yang membutuhkan kecepatan tinggi ini untuk menangkap momen. Selain kecepatan (speed) seringkali lensa panjang (tele) diharuskan untuk memudahkan pemotretan, sehubungan dengan jarak antara pemotret dan objek yang relatif jauh.

[caption id="attachment_203069" align="aligncenter" width="576" caption="Foto oleh Widianto Didiet (Album Kampret)"]

13434045311991346703
13434045311991346703
[/caption]

Semua cabang olah raga menarik untuk diabadikan, hanya saja kebanyakan dari kita bukanlah wartawan. Boleh jadi kesulitan mengakses ke tempat berlangsungnya sebuah kegiatan olah raga akan menjadi halangan. Selain itu, tidak semua acara olah raga membolehkan pengunjungnya mengambil gambar. Oleh karena hal tersebut maka kegiatan Weekly Photo Challenge (WPC) kali ini yang mengambil tema Sport Photography akan dipermudah agar supaya semua dapat berpartisipasi.

[caption id="attachment_203070" align="aligncenter" width="585" caption="Final Badminton Putri Sea Games. Foto oleh Dian Kelana/Album Kampret"]

1343404636491163203
1343404636491163203
[/caption]

Bagi Anda yang mempunyai putra-putri yang masih kecil, luangkan waktu sejenak untuk mengikuti kemana mereka bermain. Anak-anak selalu senang menghabiskan waktu dengan kegiatan yang berhubungan dengan pertumbuhan fisiknya. Lihatlah mereka bermain dengan prosotan, ayunan, lompat tali, mungkin juga terowongan mini yang bertangga-tangga.

[caption id="attachment_203071" align="aligncenter" width="572" caption="Foto oleh Si Eka/Album Kampret"]

13434047691874877060
13434047691874877060
[/caption]

Selain itu jika ada fasilitas olah raga di sekitar Anda, cobalah untuk mendatanginya sambil bersiap dengan kamera, siapa tahu ada momen yang bagus. Sama halnya dengan mendatangi tempat-tempat yang biasanya dikunjungi untuk bersepeda atau berlari di kota Anda, biasanya saat Sabtu/Minggu pagi. Atau barangkali Anda sendiri masih terdaftar dalam kegiatan olah raga tertentu, ini waktunya untuk mengabadikan teman-teman atau bahkan diri anda sendiri saat sedang beraksi.

[caption id="attachment_203073" align="aligncenter" width="576" caption="Setiap tahun sekali sungai Chicago diwarnai hijau pada hari St. Patric. Foto oleh Ouda Saija/Album Kampret"]

13434048571578672200
13434048571578672200
[/caption]

Jika ada yang bingung dan tak punya waktu luang untuk bepergian ke luar rumah, coba cermati apa yang Anda miliki sehubungan dengan tema WPC kali ini. Saya yakin Anda akan menemukan sepasang sepatu bola usang, sebuah bola, mungkin sepasang raket badminton, bisa jadi deretan piala-piala yang Anda koleksi. Semuanya bisa menjadi bahan pemotretan untuk tema WPC kita kali ini. Siap, kawan?!

[caption id="attachment_203074" align="aligncenter" width="560" caption="Road Race. Foto oleh Nanang Diyanto ds/Album Kampret"]

13434049781608402296
13434049781608402296
[/caption]

Jangan lupa titipkan tautan (link) tulisan Anda pada kolom komentar dibawah jika Anda berpartisipasi dalam kegiatan Weekly Photo Challenge yang ke-15 ini. Dan jangan pula lupa untuk menautkan tautan tulisan ini ke artikel Anda agar memudahkan teman-teman lain yang ingin berpartisipasi atau membaca karya-karya yang lain. Tema ini berlaku selama seminggu ke depan hingga tema baru keluar.

Postingan terbaik untuk WPC 14: Journalism Photography, ada pada postingan ini

Salam Kampret!

Berikut daftar tulisan yang masuk untuk WPC 15:

  1. Indoor Bodyboarding, Olahraga Air Segala Cuaca
  2. Nasionalisme Pendukung Olahraga Indonesia dalam Foto
  3. Memasyarakatkan Olahraga Mengolahragakan Masyarakat [Liputan Sehari WPC XV]
  4. Mengajari Anak Mengebut Pada Tempatnya
  5. [WPC-15] Mengabadikan Objek Bergerak di Pantai
  6. Bermain Futsal..., Badan Sehat, Silaturahim Kencang
  7. LPI Dikalahkan DBL, Karena Sportaiment [WPC 15]
  8. Anak-anak Berolah Raga, Cermin Kesehatan Mereka
  9. Kampret: Akhirnya Bertemu Rossi dan Ducati di Rivington
  10. Ketika Sepak Bola Tinggal Kenangan
  11. Wanita Dan Olahraga
  12. Gerakan Tarian yang Menyehatkan

Artikel Susulan:

  1. Fotografi sebagai Cabang Olahraga

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun