Dirgahayu Kompasiana 22 Oktober 2010, Kompasiana 2nd Anniversary. Tak terasa hari jadi Kompasiana sudah memasuki usia dua tahun, kali ini karena kesibukan pak admin kompasiana, hajatannya baru digelar 27 November 2010, molor sebulan lebih, tapi tak apalah saya yakin ultah yang kedua ini akan lebih seru, meriah dan menyenangkan. Tulisan ini pun memeriahkan menjelang hajatan untuk itu, Dirgahayu Kompasiana.
Saat ultah pertama saya memberi apresiasi kompasiana dengan judul "Maaf Ya Ma…!, Saya Berselingkuh", , silah di baca dulu ya.......
Seperti anak yang memasuki usia dua tahun, nampak centil-centilnya, selalu semangat dan main terus, dan mungkin akan selalu banyak pertanyaan muncul dari mulutnya menayakan realitas lingkungan di mana dia berada. Nah, demikian pula kiranya Kompasiana di usia dua tahun ini, sudah berdandan semakin indah, meriah penuh warna warni. Apa lagi pola komunikasi yang terjadi di kolom komentar di bawah tulisan, saling berbalas nyaris menyamai komentar status dijaringan situs perteman yang lagi ngetrend.
Perjalanan blog kompasiana selama tahun 2010 ini terasa lebih 'hot' dibanding tahun sebelummnya, ada lakon puri si semi fiktif, ada banyolan ngocoloria, ampe ada yang kejar-kejaran and gondok-gondokan, tetapi semua dalam konteks komunikasi silaturrahmi, semoga, rahmat dalam perbedaan, keragaman, sing bhineka tunggal ika.
Akselerasi dan apresiasi pertemananan kompasianer via kupi darat kata bang andika, juga semakin banyak yang dibumbui ide-ide pelayanan sosial, cukup mencerahkan. Penerbitan buku postingan kompasiana juga semakin bertambah yang terus digagas dan dikawal ketat oleh kang pepih, yah ..kompasiana semakin seronok-sibuk dan ramai- kata wong malaysia, heheh,
Tampilan laman kompasiana di tahun pertama cukup sederhana namun nuangsa kajian artikel cukup fokus, tampilan media ala classic, hanya ada postingan terpopuler dan komentar terkini, jaringan situs juga sangat mudah diakses.
Kini tampilan laman di tahun kedua cukup variatif, postingan dan keanggotaan semakin banyak, media dengan tag share connecting membuat pak admin perlu semakin berdandan membenahi kompasiana. Kompasiana tidak hanya tampil sebagai media social berita, namun juga berorientasi semi situs jaring pertemanan, tak pelak lagi menjadi penulis relawan kompasiana berarti bakalan juga punya kawan baru. Kini tampilan kompasiana juga menayangkan para penulis teraktif setiap tahun. Kini malah didandani tayangan iklan.
Dari semua perkembangan kemajuan kompasiana, bagaimana pun indah, cantik, heboh dan ramainya, kata kuncinya kembali "harus mudah diakses" dengan mempertimbakan tingkat akses internet yang kapasitas sangat minimal via modem dan mobile web. Internet paling menyebalkan kalau 'lelet' dalam mengaskes satu situs, ogah mendingan ditinggal aja, bak lalu lintas yang macet.
Memasuki usia ketiga tahun kompasiana saya mengusulkan beberapa hal :
Pertama, gimana kalau tayangan postingan headlines didandani tampilan iklan, kalau ada, untuk itu pak admin harus berbagi royalti tayangan iklan yang dibagikan setiap tahun saat ultah kompasiana, yah kecil-kecil juga ada sebagi tanda mata aktif dikompasiana.
Kedua, untuk tayangan kompasianer teraktif sebaiknya yang aktif menulis selama satu bulan kemarin ditampilkan pada bulan berikutnya, demikian seterusnya, sehingga setiap kompasianer dapat penghargaan setiap bulan ketika dia memang lagi aktif-aktifnya.
Ketiga, Sebagai media share connecting pak admin boleh mengizinkan postingan-postingan copas, tetapi diberi ulasan satu, dua kalaimat paragraf di akhir tulisan, tulisan jenis ini diberi tag 'copas'. Hal ini bisa bermanfaat bagi dokumentasi dan arsip kompasiana plus memudahkan atau menambah akses kompasiana di dalam search browser-browser, bisa mempertinggi traffic view.
Kelima, bagi teman-teman kompasianer saat membuka dan menutup situs kompasiana, sebaiknya mengklik dulu RSS entri, tujuanna anda tahu sendiri kan, ini ibarat lover koran, hehheh
Gitulah kira-kira apresiasi saya menjelang hajatan kompasiana 2nd anniversary, selamat ya....., dan buat pak admin semoga selalu sehat dan sejahtera di dalam mengawal dan mengawaki kompasiana. Sampai jumpa dan bersua di MU cafe & Bar, Insya allah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H