"Sosialisasi cara menggosok gigi yang baik dan benar"
menggosok gigi secara teratur harus selalu dilakukan untuk menjaga kesehatan gigi. Jika tidak, dapat menyebabkan kerusakan gigi seperti gigi berlubang, bau mulut, hingga gusi berdarah. setelah melihat permasalahan banyaknya anak-anak yang kurang mengerti tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi, maka dengan adanya permasalahan tersebut kami melakukan sosialisasi cara menyikat gigi yang baik dan benar.Â
Program ini dilaksanakan Oleh mahasiswa kkn unisri surakarta kelompok 67 di SD NEGERI 01 GOMBANG yang diikuti oleh siswa kelas 1 yang berjumlah 21 anak. kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan kepada anak-anak pengertian dari menyikat gigi yang baik dan benar dan demostrasi menyikat gigi yang baik dan benar.
Menurut Kepala Sekolah SD NEGERI 01 GOMBANG, pihaknya menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN Unisri surakarta karena kegiatan ini sangat positif dan akan menambah pengetahuan bagi anak didik kami sehingga setelah kegiatan tersebut mereka akan menerapkannya baik itu untuk pribadinya ataupun menyampaikannya kepada keluarganya. Â
Selama kegiatan berlangsung, anak -- anak memperhatikan dengan seksama dan dilanjutkan dengan pemberian sikat gigi dan pasta gigi kepada setiap anak -- anak yang hadir.Kegiatan yang merupakan program kerja yang pertama ini dimulai dengan penjelasan mengenai nama-nama gigi dan jenisnya.Hasil yang di capai dari kegiatan tersebut anak-anak mampu mengenali jenis -- jenis gigi manusia, manfaat menyikat gigi, akibat tidak menyikat gigi, dan cara menyikat gigi yang baik dan benar.
Puncak dari kegiatan ini adalah dengan mengajak anak-anak untuk mempraktikkan langsung bagaimana cara menyikat gigi yang baik dan benar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H