Biasanya orang seperti ini selalu bergaul dengan ketua, semangatnya pun sangat berapi-api ketika musyawarah. Dan ketika ditunjuk sebagai ketua panitia, sesegera mungkin ia mengiyakan. Sepertinya karakter seperti hampir gak ada deh, hehe.
- Modal tenaga
Ini adalah orang yang sangat bisa diandalkan saat menata properti kegiatan. Barang-barang berat pun biasanya dia sikat semua, dia gak banyak bicara, tapi kerjanya sangat patut diacungi jempol. Good job pokoknya!
- Gak pernah nongol
Sebenarnya karakter ini sama dengan karakter yang "numpang nama" tadi, hanya saja yang ini gak pernah sama sekali, kerja gak pernah, musyawarah pun gak pernah. Biasanya hal ini terjadi memang ia sudah tidak berminat masuk organisasi tersebut, dan untuk ngomong ke ketua kalok ia mau keluar, ia sungkan.
- Cari makan doang
Orang seperti ini kalok mau diajak musyawah sukanya harus ada iming-iming makanannya. Atau biasanya ia berangkat pas makan aja. Musyawarahnya pun terkadang ia males. Semangatnya berkobar dikala ia disuguhi makanan aja.
- Pengayom bagi sesama anggota
Karakter seperti ini adalah karakter yang sangat dibutuhkan di sebuah organisasi. Disamping ia mempunyai banyak pengalaman, ia juga bijak dalam menerima pendapat dari masing-masing anggota. Ia selalu menjadi penengah dikala di dalam organisasi mulai memanas. Kalok ini paling the best!
Jika kalian adalah orang yang aktif dalam sebuah organisasi, pasti kalian akan menemukan orang dengan karakter seperti diatas. Dan jika kalian termasuk dalam kategori karakter-karakter orang dalam organisasi di atas, komen di bawah ya!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H