Mohon tunggu...
Kabar Bali Terkini
Kabar Bali Terkini Mohon Tunggu... Jurnalis - Kebar Terkini Dari Bali

Berbagi Kabar dari Bali untuk Dunia

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Siap Dilantik Jadi Perbekel, Widhi: Tidak Ada Program 100 Hari

20 Desember 2019   08:42 Diperbarui: 20 Desember 2019   08:54 74
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tabanan - Pelantikan Perbekel serentak di Kabupaten Tabanan sudah dipastikan akan diselenggarakan pada Selasa, 24 Desember 2019 mendatang. Kepastian tersebut ditandai dengan telah diterbitkannya surat prihal pelantikan Perbekel oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa  Kabupaten Tabanan.Sejumlah Perbekel terpilih telah melakukan persiapan jelang pelantikan tersebut, salah satunya adalah Perbekel terpilih Desa Kukuh Kecamatan Kerambitan I Nyoman Widhi Adnyana, S.Kom.,M.Pd. yang juga Perbekel Termuda milik Kabupaten Tabanan.

Ditemui dikediamannya (20/12) pagi, Widhi menyampaikan bahwa Kelengkapan pelantikan untuk dirinya telah siap dan telah lengkap. "Sudah siap, seragam juga sudah selesai. Tinggal nunggu pelaksanaan saja" tuturnya.

Selain kesiapan pelantikan, Widhi juga menyampaikan kesiapannya untuk melaksanakan tugas. "Termasuk sudah siap untuk bertugas, karena tugas-tugas yang harus diselesaikan ditahun 2019 yang tinggal beberapa hari ini cukup banyak. Harus kenceng, karena tahun anggaran 2020 sudah akan dimulai 1 Januari" Imbuhnya.

Ditanya masalah gebrakan 100 hari kepemimpinannya, Widhi menjawab dengan lugas bahwa bagi dirinya tidak ada istilah program 100 hari. "Program kita 6 Tahun, tidak 100 hari. Artinya selama 6 tahun harus ada gebrakan-gebrakan Inovatif untuk Desa Kukuh Kerambitan. Nanti diawal saya pastikan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dulu dan tentunya akan mengevaluasi kinerja seluruh personil agar bisa optimal".

"Doakan biar acara pelantikannya berjalan semua dengan lancar ya" Imbuh Widhi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun