Jika rindu bisa ditransfer lewat mesin ATM
Maka kupastikan saldo rinduku untukmu tidak akan habis
Aku tidak suka Video Call
Apalagi bicara berjam-jam lewat telpon
Yang kumau adalah bertemu
Yang kumau adalah bersamamuÂ
Yang kumau adalah berdua denganmu
Yang kumau berada dekat di sampingmu
Rindu tidak bicara jarak
Tidak  peduli dekat dan jauh
Rindu tidak mengenal tempat
Tapi Rindu bicara tentang rasa
Karenanya bersiaplah, ku kirim rinduku untukmu
Untuk menemani malammu
Masuk dalam mimpimu
Dan Menjaga hari-harimu.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI