Diawali dengan sebuah langkah sederhana dengan konser musik pagi hari dan 'ecological camp' di Coban Talun. Langkah kecil itu kemudian menjadi langkah-langkah besar karena direspon dengan kolaborasi multi pihak yang kemudian menjadi arus besar.
 "Kesadaran yang terbangun dan tumbuh secara organik. Pengalaman menarik adalah kerja bakti yang dijaga oleh pasukan bersenjata dari kepolisian, karena Kapolres waktu itu ikut nyemplung kali," kenang Herman ketika saya hubungi, 12 Oktober 2024.
Ke depannya Herman berkeinginan  Sabers Pungli bisa membubarkan diri jika kesadaran dan keterlibatan masyarakat dalam menjaga lingkungannya, terutama air dan sungai berjalan dengan baik. Â
"Sehingga peran kami sudah tidak dibutuhkan lagi. Karena lingkungan telah terjaga dengan kesadaran dan keterlibatan masyarakat di masing-masing  tempat," pungkas Herman.
Selamat ulang tahun ke tujuh kawan-kawan Sabers Pungli yang rencananya akan dirayakan pertengahan Oktober 2024.
Irvan Sjafari
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H