"Bangsat! Siapa nih!"
Adinda menampakan diri. Â Dia kemudian memakai jaketnya lagi dan menghilang tahu-tahu menghantam perut boduguard itu dengan keras hingga bodyguard terhuyung ke aspal.
Salah seorang kawan yang menyeret Lila mengeluarkan pistol, saat itu Adinda melepaskan sumpit berisi cairan ke wajah laki-laki itu.
Masuknya lembut, tetapi kemudian wajahnya gatal-gatal.
Adinda kemudian mengeluarkan suatu kotak berisi sepuluhan binatang berwarna ungu seukuran semut, tetapi bentuknya ganjil dengan lima pasang kaki dan sapit kecil.
Dia memasukan semua hewan yang ada itu di baju belakang laki-laki yang menyeret Lila.
Cewek itu pun terlepas.
Si Penyeret bereaksi karena ada yang menggigit punggungnya. "Apa ini!" teriaknya.
Roby dan kawan-kawan mulai muncul.  Hiyang  menyerang dua bodyguard tanpa memperlihatkan dirinya.
Kedua bodyguard itu merasa ada sesuatu yang tak terlihat melempar mereka.
Yang satu membentur kaca minimarket hingga pecah lalu masuk membentur rak.