Mohon tunggu...
JUNUS BARATHAN
JUNUS BARATHAN Mohon Tunggu... Guru - Secangkir KOPI Hangat...

Mari kita bersulang...SOBAT.

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Aku Bukan Siapa-siapa

19 Mei 2023   11:36 Diperbarui: 19 Mei 2023   11:38 46
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

saat dulu muda belia
segalanya terasa indah ceria
tanpa pikir panjang pasti dilakukannya

tak terkecuali diriku pun demikian pula!

tahun 1986 silam kala itu
di puncak Rinjani terpahat namaku
tiada terlukiskan betapa rasa, terharu!
saat kali pertama tapak kaki menyatu padu
di hamparan pasir kerikil berbatu

mega tipis berarak pelan menghampiri
datang menyapa lalu pergi lagi

entah ke mana?

angin dingin mendekap lembut terasa
mencumbui sekujur tubuhku mesra
menggigil beku menembus dada

sunyi sepi menyendiri di lereng Rinjani
serasa mengganjal di sudut hati
sesuatu yang tak terperi

sejenak merenungi peristiwa kualami
betapa tiada berartinya diri ini
di alam ciptaan Ilahi

aku bukan siapa-siapa ... 


* singosari, 19 Mei 2023

 

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun