Mohon tunggu...
June
June Mohon Tunggu... Freelancer - nggak banyak yang tahu, tapi ya nulis aja

Pengamat

Selanjutnya

Tutup

Financial Pilihan

Milenial Pun Bisa Membangun Aset Finansial

7 Juli 2019   00:18 Diperbarui: 7 Juli 2019   00:59 3185
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Generasi milenial akrab dengan segala kemudahan. Kaum milenial juga identic dengan gaya hidup yang super konsumtif. Banyak anak muda yang alih-alih berinvestasi, mereka lebih suka menghabiskan uang yang mereka hasilkan. Tentu ini adalah kebijakan mereka sendiri, dan merupakan hak mereka. Namun, bagaimana dengan jaminan untuk hari depan?

Anak muda sedini mungkin perlu untuk menyadari pentingnya membangun asset untuk kehidupan di hari depan. Godaan untuk berfoya-foya memang sangat berat. Bahkan ketika proses menabung pun kita akan sangat tergiur untuk mengambil simpanan di rekening tabungan dan membelanjakannya. 

Lembaga perbankan melihat kecenderungan anak muda yang seperti ini, dengan sigap mereka akan merancang produk yang sesuai dengan anak muda agar dapat diakses, supaya anak muda juga bias membangun asetnya. Ada berbagai macam produk perbankan yang bias dimiliki oleh anak muda sejak dini untuk membangun aset, antara lain reksadana, deposito, kelola saham, tabungan emas, dan macam-macam.

Sekarang ini bahkan sudah semakin banyak penyedia layanan reksadana berbasis akses smartphone. Deposito juga kini ada yang lebih ringan di kantong. Bahkan ada juga tabungan emas dari berbagai jasa penanaman investasi dan saham di platform smartphone. Coba saja googling, akan banyak anda temukan. Tinggal kita pilih saja produk yang sesuai dengan gaya dan kebutuhan kita. 

Tentu kita juga harus mempelajari produk yang hendak kita pakai, mulai dari informasi dasarnya, berbagai layanannya, keuntungan/kelebihannya, kekurangan/kelemahannya, serta berbagai resiko lainnya. Kita juga harus paham bagaimana memainkan produk tersebut dan mengikuti perkembangan informasi perbankan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun